Cha Ayam Gurih
Keluarga saya sangat suka dengan olahan daging ayam,sebagai ibu tentu saja saya harus pintar dan bijak dalam mengolahnya supaya menjadi hidangan yang tidak membosankan.Terinspirasi dari sayur Capcay membuat saya ingin mengolah ayam dengan campuran berbagai macam sayuran ,tentunya dengan menggunakan margarin PALMIA serba guna supaya CHA AYAM GURIH buatan saya jadi lebih nikmat.Penasaran dengan resepnya,langsung saja ini dia resep " CHA AYAM GURIH"

#PalmiaMargarin #MakeWonders

CHA AYAM GURIH

BAHAN-BAHAN:

300 gram bagian paha ayam, potong sesuai selera

110 gram wortel potong korek api

90 gram buncis potong pendek

250 gram jengkol rebus yang dipipihkan

15 buah cabe rawit merah utuh

1 sdm gula

1 batang serai digeprek

2 lembar daun salam

1 lembar daun jeruk

65 ml santan kental instant

500 ml air

50 gram palmia

3 sdm minyak

1 sdt lada bubuk

1 sdt garam

Bumbu yang dihaluskan:

3 butir kemiri

2 ruas kunyit

1 ruas jahe

1 ruas lengkuas

2 siung bawang putih

7 siung bawang merah

7 buah cabe rawit merah

1/2 sdm garam

Cara membuat:

  1. Cuci bersih daging ayam kemudian sayat-sayat lalu lurmuri dengan garam dan lada bubuk. Diamkan selama 10 menit
  2. Cairkan Palmia serbaguna, lalu masukan potongan daging ayam,bolak -balik sampai berubah warna. Angkat
  3. Panaskan minyak bersama palmia sisa penggorengan ayam tadi kemudian masukan bumbu yang dihaluskan bersama dengan daun jeruk, daun salam dan serai, masak sampai harum
  4. Masukan potongan daging ayam bersama dengan wortel dan jengkol, aduk sebentar lalu tuang air. Masak sampai wortel lunak dan air berkurang
  5. Masukan gula, lada bubuk, cabe utuh, buncis dan terakhir santan kental instant. Cicipi rasa dan masak sampai kuah mengental dan mendidih. Angkat
  6. Cha Ayam Gurih siap dinikmati bersama nasi panas

 

Selamat mencoba


Resep dari Ita Ardy Panjaitan
Capcay Kuah Sederhana

Capcay Kuah Sederhana

Sebagai ibu bekerja, saya tetap harus melakukan pekerjaan rumah tangga saya. Salah satunya adalah memasak. Bahkan memasak bekal untuk anakpun menjadi kewajiban saya. Setiap pagi saya memasak bekal anak dan suami, harus bangun lebih awal tentunya. Saya biasanya memasak yang gampang dan simple saja namun gizi dan vitamin untuk anak harus tetap terpenuhi. Bulan Ramadan ini meskipun tidak masak bekal, namun saya harus tetap masak menu buka dan sahur, Memasak menu buka itu yang butuh banyak effort, pulang kerja jam 4 langsung ke dapur untuk memasak. Untung saja ada Palmia yang selalu menemani saya memasak .

Oseng Kecap Ati dan Ampela

Oseng Kecap Ati dan Ampela

Hai Palmia Memasak adalah satu hobiku. Makanya aku senang sekali mengikuti event Palmia agar resep-resep dapat menginspirasi banyak orang. Menurutku, masak adalah hal yang sebenarnya mudah dan gampang, kita tinggal explore bahan-bahan masakan dan mencari tahu bagaimana cara mengolahnya misalnya dengan cara mencari resep-resep di media sosial maupun applikasi. Bagiku memasak adalah hal yang wajib aku lakukan setiap hari. Untuk menyajikan makanan enak untuk seluruh anggota dirumah, salah satu rahasiaku adalah aku selalu menggunakan Palmia Margarin Serbaguna untuk segala masakanku.

Tumis Wortel Bunga Kol

Tumis Wortel Bunga Kol

Tumis wortel bunga kol sangat baik sebagai sumber serat, vitamin dan mineral

Tofu Bayam Saus Madu

Tofu Bayam Saus Madu

Sebagai seorang dokter dengan tiga anak dirumah, membuat saya tidak melupakan untuk menyiapkan menu makanan yang lezat, sehat dan nikmat untuk keluarga tercinta. Karena buat saya ada kesenangan tersendiri bisa memasak dan menyajikan makanan untuk keluarga. Bahagia rasanya bila melihat anak - anak makan dengan lahap dan habis tak bersisa. Salah satu menu andalan kesukaan si kecil adalah Tofu Bayam Saus Madu ini. Teksturnya yang lembut bikin tofu mudah dimakan, ditambah dengan saus madu yang manis dan gurih. Dan karena anak - anak susah makan sayur, saya tambahkan sayuran bayam ke dalam tofu. Jadi anak - anak bisa sekalian makan sayur.. Dan setiap memasak selalu pakai margarine palmia yang bikin rasa masakan makin gurih, lezat dan aromanya menggugah selera..

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia