Bobor Bayam
Bayam kaya akan zat besi yang bermanfaat untuk mencegah terjadinya anemia. Zat besi bermanfaat untuk membantu memproduksi sel-sel darah merah, sehingga mengkonsumsi sayur bayam dapat mencegah gejala kekurangan darah.   Bayam bisa matang hanya dengan pemanasan selama 1 menit. Perebusan lebih dari 4 menit justru akan membuat bayam kehilangan separuh dari asam folatnya.

#PalmiaPoints2021

 

Bahan :

2 ikat bayam, siangi

1.000 ml santan encer

1 ruas lengkuas

2 lembar daun salam

1 sdm gula

1 sdt garam

2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

 

Bumbu, haluskan:

6 butir bawang merah

2 siung bawang putih

3 butir kemiri, sangrai

1 sdt ketumbar butiran

 

Cara memasak :

1. Di dalam panci, panaskan Palmia Margarin Serbaguna. Tumis bumbu halus, lengkuas, dan daun salam hingga harum.

2. Masukan santan masak hingga mendidih. Masukan bayam, gula, garam, aduk rata. Lanjutkan memasak selama 2 menit hingga bayam layu. Angkat.


Resep dari Welly
Kakap Gulai Hijau

Kakap Gulai Hijau

Kakap yang dimasak gulai hijau merupakan masakkan favorit suamiku,untuk itu aku ingin memasaknya hari ini, cabe hijau yang dihaluskan dengan bumbu gulai memberikan warna yang unik

Balado Terong Kampung Jengkol Muda

Balado Terong Kampung Jengkol Muda

Menu sederhana ini pilihan cocok untuk variasi menu di bulan Ramadhan

Cap Cay

Cap Cay

Selamat pagi, untuk sarapan kali ini aku memasak Cap Cay. Di dalam satu masakan sudah ada.berbagai macam sayur dan sumber protein hewaninya. Rasanya pun sangat lezat. Apalagi menumisnya memakai Margarin Serbaguna PALMIA yang bisa melezatkan semua masakan.

Bistik Sapi Palmia

Bistik Sapi Palmia

Merupakan perpaduan rasa dari masakan indonesia dan masakan western yang kaya nutrisi dan baik untuk anak-anak. Untuk mempermudah, adonan bistik dapat dibuat satu hari sebelumnya. Cukup disimpan di dalam lemari es dalam keadaan tertutup. Yuk mari dicoba...

Beli Produk Palmia