Ayam Pindang Nanas
Selain ikan, ayam pun enak dimasak pindang dengan asam nanas yang khas. Tastenya sangat enak serta aromanya menggoda

#PalmiaPoints2021

 

Bahan :

750 gr ayam, potong-potong

1 sdt garam

1 sdt gula

1/2 sdt kaldu jamur

1 serai, geprek

1 ruas lengkuas, geprek

2 daun salam

2 daun jeruk

½ buah nanas, potong

750 ltr air

2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

 

Haluskan :

4 cabai merah

6 bawang merah

2 bawang putih

1/2 sdt terasi bakar

 

Langkah memasak :

1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, masak bumbu halus, air, lengkuas, serai, daun salam dan daun jeruk.

2. Masukan ayam, tambahkan garam, gula, kaldu jamur dan nanas.

3. Masak hingga ayam matang dan bumbu meresap, angkat.


Resep dari Siti Fatimah
Ayam Panggang Bumbu Hitam

Ayam Panggang Bumbu Hitam

Berbahan dasar ayam utuh dengan racikan bumbu rempah khas Indonesia membuat aroma dan citarasa daging lezat. Sangat cocok sebagai menu akhir tahun berkumpul bersama keluarga.

Kikil Oseng Kacang Panjang Gurih

Kikil Oseng Kacang Panjang Gurih

Kikil di oseng bersama kacang panjang dengan bumbu iris pedas, enak sekali. Kesukaan kami sekeluarga, ku gunakan Palmia Margarine Serbaguna untuk menumis bumbu menambah rasa lezat.

Gulai Jariang

Gulai Jariang

Gulai jariang atau gulai jengkol ini salah satu resep masakan ibu yang saya sukai. Akhir nya saya merecook resep dari ibu ini.

Patin Gulai Tempoyak

Patin Gulai Tempoyak

Tempoyak adalah daging buah durian yang di fermentasi. Di masak gulai dengan ikan patin sungai, sangat enak. Recommended nih untuk menu berbuka puasa.

Beli Produk Palmia