Tempe Kemulan
Tempe mau dimasak apapun selalu enak. Kali ini dimasak dengan baluran tepung dan bumbu sehingga bentuknya seperti sedang kemulan.

#PalmiaPoints2021

 

Bahan :

1 papan tempe, potong kotak dengan ketebalan sedang

Minyak goreng secukupnya

2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

 

Bahan baluran :

150 gr terigu

½ sdt garam

2 bawang putih halus

1 sdt ketumbar halus

1 sdt kaldu jamur

Air secukupnya

 

Langkah memasak :

1. Campur semua bahan baluran aduk hingga tercampur rata.

2. Panaskan minyak bersama Palmia Margarin Serbaguna, celupkan potongan tempe pada adonan tepung laku goreng hingga matang.


Resep dari Digra Naira
Bolu Martabak

Bolu Martabak

Cemilan yang bernuansa martabak manis akhir-akhir ini banyak berseliweran di dunia maya maupun dunia nyata. Salah satunya adalah bolu yang diberi toping seperti martabak manis. Saat menyantapnya pun kita bisa merasakan bolu yang moist tapi ada rasa berbagai macam toping yang biasa di pakai untuk martabak manis. #PalmiaPoints2021

Bakso Bakar Pedas

Bakso Bakar Pedas

Bagiku setiap ibu adalah wonder woman bagi keluarganya. Gimana nggak jadi wonder woman... dengan pekerjaan yang nggak ada habisnya, seorang ibu terkadang dituntut untuk bisa menyelesaikan beberapa pekerjaan dalam satu waktu agar semuanya Berea. Saat Masih mengajar , setiap pagi harus bisa masak untuk sarapan pagi dan sekaligus untuk bekal sekolah, sambil mempersiapkan diri sendiri dan suami agar sama-sama bisa berangkat puku setengah 7 semua. Terkadang saat anggota keluarga lain bisa sarapan, dan ibu sudah kehabisan waktu, jadinya yang masak malah nggak sempat sarapan????. Saat aku memilih bekerja dari rumah ternyata keriuhan pagi tetap sama saja, cuma bedanya sekarang aku nggak perlu buru-buru berangkat pagi. Begitulah ibu dengan segudang aktivitasnya tetap ingin memberikan yang terbaik untuk keluarganya, seperti memasak sendiri makanan yang bergizi . Apalagi anak-anak dalam masa pertumbuhan, butuh makanan yang bergizi agar pertumbuhan mereka dapat maksimal

Muffin Gula Merah

Muffin Gula Merah

Muffin adalah salah satu alternatif cemilan keluargaku. Agar muffin buatanku tidak terkesan monoton aku variasikan saja bahan-bahannya saat membuatnya. Kali ini aku membuat muffin dengan pemanis 100% dari gula merah kualitas bagus. Agar rasa muffinnya tidak terasa datar-datar saja maka aku tambahkan kismis di dalamnya dan juga untuk topingnya. Agar tampilannya jadi lebih menarik, aku tambahkan toping gula merah sisir juga sehingga terlihat ada sedikit lelehan di permukaan muffinnya. Agar rasa muffinnya terasa lezat, aku gunakan Royal Palmia Butter Margarin yang bisa membuat rasa dan aroma kue jadi terasa istimewa. #PalmiaPoints2021

Donattelo

Donattelo

Donat(telo) telo adalah ubi. Biasanya ubi cuma di masak rebusan doang. Kali ini, aku iseng buat donat pake ubi, ehh ternyata keluarga pada suka ??

Beli Produk Palmia