Strawberry Cheese Tart Jelly
Dessert yang rasanya manjain lidah, yaitu Strawberry Cheese Tart Jelly. Rasanya Seger, Creamy & lembut . Di padukan dengan jelly strawberry yang dan topping strawberry yang menyegarkan. Cocok niih buat takjil atau sebagai makanan penutup

#PalmiaDIRP2024

Bahan Tart:

  • 250 gr Tepung terigu pro sedang
  • 1/4 sdt vanilla bubuk
  • 150 gr Palmia Margarin Serbaguna
  • 30 gr gula halus
  • 2 sdm air es

 

Cream Cheese Strawberry:

  • 125 gr Cream Cheese
  • 3 sdm Susu kental manis putih
  • 2 sdm Glaze Strawberry
  • 100 ml Whip Cream

 

Jelly:

  • 10 gr Jelly powder rasa strawberry
  • 50 gr gula pasir (sesuai selera)
  • Air sesuai petunjuk kemasan
  • Toping: Strawberry Whip Cream

 

Cara Membuat Kulit:

  1. Campur tepung & gula halus, aduk rata lalu tambahkan Palmia Margarin Serbaguna. Tambahkan air es, uleni sampai tercampur rata / adonan bisa dipulung
  2. Olesi loyang dengan Palmia Margarin Serbaguna. Ratakan adonan di cetakan lalu tusuk dengan garpu.
  3. Panaskan oven. Panggang pie dengan suhu 140 °C -+ 20 menit.Setelah matang dinginkan
  4. Cream: Kocok cream cheese, susu kental manis kental manis & glaze strawberry
  5. Tambahkan whip cream, kocok lagi hingga tercampur rata
  6. Masukan ke kulit tart, ratakan lalu masukan chiller
  7. Masak jelly sesuai petunjuk kemasan. Biarkan uap panas hilang lalu tuang di atas cream. Beri topping buah strawberry & whip cream. Lalu sajikan dingin lebih nikmat.

Resep dari Anggun Pratiwi
BLUEBERRY MARMER CAKE

BLUEBERRY MARMER CAKE

Segarnya blueberry dan lembutnya cake menambah cita rasa dalam Blueberry Marmer Cake.

Palmia
Nastar Lumer

Nastar Lumer

Sudah 3 tahun ni sering bikin kue apalagi kue kering berbagai macam kue kering. Pada awalnya kue yang saya bikin tidak enak, masih kurang matang,tidak wangi dsb. Dan itu katanya sodara. Dan saya mulai putus asa di hari pembuatan kue selanjutnya.Tapi saya selalu tekankan kalau saya akan bisa membuat kue yang enak dan wangi, apalagi lumer di mulut saat dimakan.Pada Tahun ke dua masih tetap rasanya sodara sodara tidak menyukai kue buatan saya padahal saya sudah berganti resep .Dari situ lagi saya mulai memutar otak bagaimana kalau saya mengganti resep dan menggunakan margarin yang ada butternya juga jadilah saya membuat resep andalan saya .Dan jadilah Pada tahun ketiga.awalnya saya membuat resep sedikit adonan. Dan saya juga mengoven agak lama biar matang sempurna .karna saya masih pakai oven tangkring jadul .Tapi saya tidak putus asa .Dan saat kue saya sudah matang .Saya berharap kue itu akan enak.Ternyata saat saya cicipin kue yang saya buat benar benar enak dan lumeerr dimulut.Saya sangat bersyukur sekali bahkan orang orang menyukainya.dan gak eneg saat dimakan.saya sangat bersyukur ternyata pembelajaran saya tidak sia sia.makasih palmia berkat kamu aku akan terus berusaha dan belajar.sekarang jadi langganan margarin palmia deh.hhehe

Brownies Kukus Labu Kuning

Brownies Kukus Labu Kuning

Salah satu kreasi brownies yang ibu bikin salah satu nya brownies kukus labu kuning. Brownies ini memiliki tekstur yang lembut dan empu serta manis yang legit.

Fruit Salad Dome Cake

Fruit Salad Dome Cake

Saya dan keluarga suka sekali dengan salad. Namun kali ini saya kreasikan dengan menggukan cake dan membuat creamnya menjadi mouse. Dan ternyata rasanya enak banget, creamy, manis, asam dan segar.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia