Puding Margarin Taro Selasih
Margarin itu tidak hanya bisa kita pakai untuk menumis atau membuat kue. Margarin juga bisa kok kita jadikan untuk membuat puding, dan hasilnya puding yang kita buat akan terasa lembut.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan:

1 bungkus agar-agar bubuk plain

3 sdm Taro powder

2 sdm biji selasih, rendam air hangat

100 gram gula pasir

700 mili liter air

100 gram Margarin serbaguna PALMIA

1 butir telur 75 ml

Susu kental manis putih

Vanili 1 sendok teh

Toping :

Keju cheddar parut

Whipped cream

Aneka buah

Cara memasak :

1. Kocok margarin sampai lembut, lalu masukkan telur, SKM putih dan vanili, kocok lagi. Kemudian masukkan terigu, kocok kembali sampai rata, sisihkan.

2. Selanjutnya rebus agar-agar, air, taro powder, gula pasir, vanili dan garam sampai mendidih. Kecilkan api dan masukkan adonan margarin dan selasih, aduk sampai mengental. Tuang adonan ke dalam loyang, lalu sisihkan agar setengah beku.

3. Tuang puding ke dalam gelas lalu bekukan.

4. Hiasi atasnya dengan.keju cheddar parut, whipped cream dan irisan aneka buah. Sajikan.


Resep dari Enni Faizah
Roti Tawar John

Roti Tawar John

Kalau Diana sang wonder woman tugasnya membasmi kejahatan, maka saya sebagai wonder woman di rumah ini salah satu tugas utamanya adalah membasmi kelaparan. Sebagai ibu yg sibuk, sebisa mungkin memasak di dapur harus cepat dan efisien. Untung ada Palmia yg membuat masakan-masakan simple pun tetap lezat hasilnya. Resep Roti Tawar John ini cocok untuk ibu-ibu yg mencari ide bekal, cemilan, atau sarapan yg mudah tapi bergizi. Gak pake ribet tapi hasilnya yummy dan cukup untuk mengganjal perut yg kruyuk-kruyuk.

Ubi Jalar Goreng Tepung

Ubi Jalar Goreng Tepung

Ubi jalar goreng tepung cocok dijadikan camilan minum teh

Pukis Santan Magur Rumahan

Pukis Santan Magur Rumahan

Kue pukis santan, sangat enak ditambah Palmia Margarine Serbaguna tambah gurih. Aku suka kue satu ini, aku belajar dari ibu cara membuatnya dan ternyata keluarga kecil saya sama-sama menyukai kue ini. Aku sangat suka aroma khas kue pukis ini saat di panggang.

Kari Telur

Kari Telur

Masakan rumahan dengan bahan pilihan terbaik lebih sehat dan hemat. Kali ini masak telur kuah kari, bumbu khas rempah Indonesia ditumis menggunakan PALMIA Serbaguna menambah aroma kari lebih lezat.

Beli Produk Palmia