Kue Tat Bengkulu
Menjadi seorang wanita yang bekerja dan mengurus rumah tangga bukanlah penghalang untuk tetap berkreasi. Apalagi berkreasi dengan suatu hal yang bisa membuat bahagia semua orang sekaligus melestarikan budaya. Iya, masak kue Tat contohnya. Makanan ini adalah kesukaan seluruh anggota keluarga dan warisan kuliner yang harus dilestarikan. Masak kue Tat yuk.

#PalmiaMargarin #MakeWonders 

Bahan

Palmia royal 2 ons

Tepung terigu 2 kg

Gula putih halus 1 kg

Santan kelapa kental 1.5 kg

Air kelapa 2 gelas belimbing

Soda pengembang kue 0.5 sdm

Minyak pisang secukupnya

6 kuning telur

Selai nanas

 

Cara membuat

1. Haluskan gula putih, saring, campur dengan gandum dan soda sampai rata. Tutup adonan dengan kain dan biarkan selama delapan jam.

2. Campurkan air kelapa, santan, palmia royal, minyak pisang, dan kuning telur sampai rata.

3. Adon campuran air kelapa tadi dengan bahan yang sudah kita siapkan 8 jam sebelumnya. Adon sampai pas untuk cetak.

4. Ambil sedikit adonan, bulat-bulatkan lalu pipihkan dan isi dengan selai nanas. Kemudian tutup dengan melipatnya.

5. Agar terlihat menarik cubit kue dengan jepitan kue sebelum dipanggang.

6. Panggang sampai warna kue berubah kekuningan.


Resep dari Zefy Arlinda
NINJIN SHINAMON KEKI

NINJIN SHINAMON KEKI

Manisnya kue kayu manis pas sekali disajikan bersama secangkir kopi untuk menemani sore anda.

Palmia
Bolu Mawar

Bolu Mawar

Kue ke sukaan si kecil selalu nimbrung kalo bikin kue.

Pisang Bakar Choco

Pisang Bakar Choco

Cemilan mengenyangkan cocok untuk semua anggota keluarga dari anak sampai dewasa

Sweet Red Velvet Bread Cake

Sweet Red Velvet Bread Cake

Aku memiliki dua anak perempuan, yang satu berusia 6 tahun dan yang satunya lagi masih berusia 3 bulan. Anakku yang pertama senang sekali memakan kue-kue buatanku. Tapi semenjak si adik lahir, aku tidak bisa lagi membuat kue yang memakan waktu lama. Kadang, cemilan-cemilan roti yang dibelipun tidak termakan karena anakku sudah bosan. "Ah mama, kapan bikin kuenya. Roti melulu." Katanya Padaku. Akhirnya, akupun memutar otak agar sebagian roti tawar yang tidak termakan ini tidak berakhir di tempat sampah. Aku mencoba membuat cake dari sobekan roti tawar. Karena anakku sangat suka dengan kue red velvet maka aku mencoba mengkombinasikan roti, telur, dan Royal Palmia Butter Margarin untuk menjadi Cake Red Velvet sederhana dengan tambahan pasta Red Velvet. Senang banget deh pokoknya nyetok Royal Palmia Butter Margarin di rumah. Karena Wangi Butter dari Margarin ini enak banget. Dan Butternya terasa banget disetiap cake yang aku buat. Aku jadi selalu mendapat pujian dari anak setiap membuat kue. Dia bilang, "Mama hebat, bisa bikin roti menjadi Kue Red Velvet.." Karena biarpun memiliki bayi kecil, tapi aku tidak boleh lupa untuk memperhatikan anak pertamaku dan suami tercinta. Dan Kue Red Velvet super praktis ini dibuat dengan waktu 30 menit saja. Ya, 30 menit untuk beraksi menjadi Wonder Woman di rumah selama bayi tidur. Dan kue ini sudah sangat cukup untuk mewakili rasa cintaku.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia