Donattelo
Donat(telo) telo adalah ubi. Biasanya ubi cuma di masak rebusan doang. Kali ini, aku iseng buat donat pake ubi, ehh ternyata keluarga pada suka ??

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

• 500gr tepung terigu

• 200 gr ubi (direbus dan dinginkan)

• 4 butir kuning telur

• 100 ml air dingin/air es

• 11 gr fermipan

• 50 gr susu bubuk

• 100 gr gula halus

• 75 gr mentega palmia

• ½ sdt garam

Cara Buatnya :

1. Masukkan kedalam wadah; tepung terigu, fermipan, gula dan susu bubuk. Campurkan hingga rata

2. Masukkan kuning telur, ubi rebus, dan air es. Uleni hingga setengah kalis.

3. Kalau adonan sudah setengah kalis, masukan mentega palmia dan garam. Kemudian uleni hingga kalis elastis. Sambil di gepuk agar adonan kalis dan hasil maksimal.

4. Setelah kalis elastis, diamkan adonan kedalam wadah. Tutup permukaan wadah dengan plastic selama kurang lebih 30-45 menit (tutup rapat jangan sampai ada rongga masuk) diamkan sampai mengembang.

5. Kalau sudah mengembang, bentuk adonan sesuai selera, kemudian diamkan 20 menit sampai mengembang lagi.

6. Panaskan minyak goreng di wajan kualitas bagus. Kalau minyak sudah benar benar panas, kecilkan api.

7. Goreng donat dengan minyak panas dan api kecil.

8. Goreng dengan cara bolak balik agar tidak gosong dan matang sempurna.

9. Kalau sudah, donat siap dihiasi dengan toping suka suka dan bisa di sajikan


Bolu Kukus Coklat

Bolu Kukus Coklat

Cemilan yang sangat di sukai anak anak. Rasanya nyoklat banget. Apalagi saya menggunakan Palmia Butter Margarin yang membuat bolu semakin moist dan wangi #PalmiaLetsBakeLove #PalmiaMargarine #PalmiaPoints2024

Martabak Mie Palmia

Martabak Mie Palmia

Menjadi seorang ibu harus banyak akal untuk membujuk anak agar dapat makan dengan lahap dan bergizi. Kita harus memutar otak setiap hari untuk memvariasikan menu si kecil.

Cheese Cake

Cheese Cake

Bagi saya seorang #WonderWoman itu tidak akan pernah menyerah untuk melakukan yang terbaik buat keluarganya. Selalu berusaha dan belajar untuk menjadi yang terbaik untuk orang -orang tercinta di sekitarnya. seperti saya yang hingga saat ini akan selalu belajar dan berkreasi untuk membuat hidangan favorit keluarga, seperti Cheese Cake yang satu ini ,selalu menjadi rebutan di keluarga saya.

Roti Mawar Perkedel

Roti Mawar Perkedel

Assalamualaikum Tahun Baru Tentunya Diiringi dgn Semangat yang baru juga salah satu nya bersemangat dlm berkreasi memasak hidangan untuk keluarga tercinta Dan ini adalah andalan saya yaitu Roti Mawar Perkedel .Selain Enak banget rasa nya Sehat karena aku menambahkan Royal Palmia Butter Margarin sebagai salah satu bahan utamanya ,bentuknya pun menarik untuk segera menikmatinya karena dibentuk seperti bunga mawar #PalmiaPoints2022 #EdisiSpesialAkhirTahunHari

Beli Produk Palmia