Dadar Gulung Lembut dan Manis
Tekstur kulitnya lembut dengan isian unti kelapa yang manis. Resep ibu yang sering ku recook untuk sajian menu camilan anak-anak dirumah.

#PalmiaPoints2023

Bahan kulit :

  • 250 gr terigu
  • 1 sdm tapioka
  • ½ sdt garam
  • 1 btr Telur
  • 10 gr susu bubuk
  • 1 sdm Palmia Margarin, lelehkan
  • 700 ml air

Bahan Unti Kelapa :

  • ½ kelapa sedang parut panjang
  • 125 gr gula merah, sisir
  • 75 gr gula pasir 100 ml air

Pewarna hijau :

  • 20 lbr daun suji
  • 10 lbr daun pandan
  • 100 ml air

Cara Membuat

  1. Unti kelapa : masak gula merah, gula pasir dan air lalu masukan kelapa parut. Masak di api sedang sampai kelapa tercampur rata dan mengering angkat sisihkan.
  2. Campur semua bahan kulit aduk dengan whisk hingga licin.
  3. Masak adonan di pan dadar sampai adonan habis
  4. Ambil kulit lalu beri isian unti kelapa dan gulung, siap disajikan.

Resep dari Nuril
Putri Salju Keju

Putri Salju Keju

Halo Palmia, semenjak pandemi kami jadi ga bisa keluar rumah. Anak - anak menjadi cepat bosan. Sehabis selesai sekolah online, terkadang saya mengajak mereka untuk membuat camilan. Daripada harus membeli, kami lebih untuk membuat sendiri. Selain lebih hemat, lebih bersih, lebih sehat karena tanpa bahan pengawet, dan juga untuk mengisi kegiatan anak-anak dirumah. Kali ini kami membuat Putri Salju Keju yang pasti disukai oleh anak-anak karena rasa manis dari gula dan creamy dari keju. Yuk kita simak resepnya

Donat Kentang

Donat Kentang

Kecintaan saya didunia cooking dan baking sangat lah besar,terlihat dari hasil masakan dan kue yg saya buat dan saya abadikan di instagram saya.. Sejak tahun 2016 saya mulai menggunakan palmia hingga saat ini terbukti kualitas rasanya tidak diragukan.. Selain saya menghidangkan masakan dan kue untuk keluarga saya pun menghidangkannya untuk orang lain melalui bisnis kue saya,dan margarin yg saya pakai adalah royal palmia.. Terima kasih royal palmia sudah hadir menjadi bahan baku kue yg berkualitas nyata..

Cake Biskuit Kukus

Cake Biskuit Kukus

Bulan puasa terkadang roti kering atau biskuit dikaleng sering terlupakan untuk di cemil. Mari kita kreasikan menjadi Cake saja, agar lebih menarik dan sangat cocok sebagai takjil buka puasa.

Perkedel Kentang

Perkedel Kentang

Perkedel Kentang gurih dengan palmia memberikan sensasi yg berbeda

Beli Produk Palmia