Canglaireng Gurih
Canglaireng merupakan kacang kedelai goreng yang rasa nya gurih. Cemilan ini cocok untuk Pelengkap makanan atau cemilan.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • 500 gr Kacang Kedelai
  • Air dingin secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 10 Siung Bawang Putih (Iris Halus)
  • Secukupnya Kaldu Ayam Bubuk

 

Bumbu:

  • 10 Siung Bawang Putih Secukupnya 
  • Garam

 

Cara Memasak:

1. Rendam kacang kedelai dengan air dingin sampai menjadi lunak (± 2 jam), lalu tiriskan.

2. Haluskan bawang putih dan garam. Larutkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan air putih secukupnya. Masukkan kacang kedelai yang sudah ditiriskan ke dalam wadah.

3. Kemudian tambahkan larutan bumbu, kaldu ayam bubuk dan bawang putih yang telah di iris halus, aduk sampai tercampur rata.

4. Panaskan minyak goreng dan Palmia Margarin Serbaguna didalam wajan. Masukkan kacang kedelai yang telah di bumbui,masak dengan api kecil ke sedang sambil diaduk sampai matang dan garing.

5. Angkat dan tiriskan (gunakan kertas tisu & diamkan sampai suhunya normal).


Resep dari Nurwatini
Tahu Telur Goreng Palmia

Tahu Telur Goreng Palmia

Agar tidak bosan makam tahu yang diolah gitu-gitu saja, bisa lho tahunya kita campur dengan telur kocok lalu kita masak memakai cetakan kue agar bentuknya jadi lebih menarik. #PalmiaPoints2021

Potato Cheese Stick

Potato Cheese Stick

Cemilan enak gurih kesukaan anak-anak

Kue Lumpur Kentang Sawi Hijau

Kue Lumpur Kentang Sawi Hijau

Membuat cemilan untuk anak yang susah makan sayur harus betul-betul putar ide, supaya si anak ga tau bahwa dia sedang makan sayur, tapi ternyata dia suka sekali. Nah resep saya kali ini membuat kue lumpur yang berbahan kentang dan sawi.

Risol Ekonomis

Risol Ekonomis

Risol ekonomis, buatan rumahan dengan bahan sederhana.

Beli Produk Palmia