Bolu Pisang Panggang Favorite Suami

Bolu Pisang Panggang Favorite Suami

Suamiku sukanya makanan asin gurih, dan makanan manis cuma icip-icp doang sedikit. Terkecuali Bolu Pisang Panggang yang kubuat menggunakan Margarin Royal Palmia bikin bolu buatanku lebih empuk dan softyy, jadi cemilan favorite sauamiku bangeet ini. Alhamdulillah

#ShareYourJourney

Bahan-bahan:

8 bh pisang lampung, kupas lumatkan

Bahan cair :

1 btr telur 5 sdm gula pasir (sesuaikan kondisi pisang)

3 sdm kental manis

1 sachet santan instan

150 gr Royal Palmia Butter Margarine, dicairkan

Bahan kering :

6 sdm tepung terigu

3 sdm susu bubuk coklat, boleh putih, sy adanya coklat

1 sdt baking powder 1 sdt vanilli bubuk

Topping : Optional

Cara Memasak:

1. Lumatkan pisang

2. Kocok lepas telur dan gula hanya sampai gula larut lalu masukkan semua sisa bahan cair, aduk rata

3. Pisang ke bahan cair, aduk rata

4. Masukkan bahan kering secara bertahap, aduk rata

5. Tuang ke dalam loyang yang telah di alasi baking paper dan di olesi margarin tipis-tipis, taburi toping (optional), panggang kurang lebih 30-35 mnt dgn suhu 180°c api atas bawah, sesuaikan oven masing-masing.

6. Hidangkan.


Resep dari dini ayu prihandini
Terong Balut Tepung Krispi

Terong Balut Tepung Krispi

Cara lain menikmati terong yaitu dengan cara di goreng dengan tepung.

Cinnamon Coffee Bread

Cinnamon Coffee Bread

Cinnamon Coffee Bread with @palmiaid margarine 7 Happy morning. Our kinda breakfast today. Cinnamon Bread Coffee dengan Palmia margarine. Ini juga jadi cemilan manis favorit kami se-keluarga dirumah Ioh. Super love it. Sarapan itu gak selalu pake nasgor atau makanan berat lainnya. Apalagi saya bukan orang yang tenggo, karena saya freelancer. Dan lebih suka bikin yang fresh from oven. Ini salah satu sarapan favorit saya, Cinnamon Coffee Bread wah enak sekali. Di nikmati dengan segelas kopi susu makin enak deh. Yang selalu gak pernah lupa bikinnya pake Palmia Butter Margarin @palmiaid. Wanginya semerbak kemana - kemana dan tekturnya juga lembut untuk makanan apapun. Cobain ya

Kue Kering Keju Coklat

Kue Kering Keju Coklat

??Kue Kering Keju Coklat?? Kamu suka keju & suka coklat. Yuuk kombinasikan langsung aja dalam cemilan kita. "kue kering keju coklat"?? Perpaduan keju dan cokelat dalam kue kering ini menciptakan rasa gurih dan lezat. Dicetak Love dan dicelup dark coklat setengah bagian. membuat penampilannya jadi sangat menarik. Selamat membuat kue kering keju cokelat. #SeruanNgemil

Dadar Gulung Taro

Dadar Gulung Taro

Dadar gulung varian kulit dadar rasa taro dengan isian unti kelapa gula merah sangat disukai anak-anakku. Sering ku jadikan sebagai menu saat berbuka puasa di bulan Ramadhan.

Beli Produk Palmia