Bala-Bala Ubi Rambat
Selain yang manis-manis, gorengan selalu menjadi pilihan untuk menemani santapan berbuka puasa.

#PalmiaDIRP2024

Bahan-bahan:

  • 250gr ubi rambat
  • 350 gr tepung terigu
  • 1sdm garam
  • ½ sdm kaldu bubuk
  • Air secukupnya
  • 3sdm PALMIA margarin serbaguna,lelehkan
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 7 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Kupas ubi rambat,kemudian parut kasar. Kemudian cuci bersih,dan tiriskan.
  2. Campurkan tepung terigu, garam,kaldu bubuk,bumbu halus, dan PALMIA margarin serbaguna. Tambahkan air sedikit demi sedikit hingga tepung larut dengan kekentalan di sesuaikan. Masukkan parutan ubi rambat,aduk hingga semua tercampur rata.
  3. Panaskan minyak goreng, kemudian masukkan adonan menggunakan sendok. Goreng hingga matang. Angkat dan sajikan.

Resep dari Nurwatini
Coxinha

Coxinha

Hari ini mau bebikin Coxinha mungkin namanya terdengar asing di telinga ya, sepintas mengingatkan kita akan kroket kentang tapi bedanya Coxinha dibuat dari tepung yang diisi dengan ayam suwir dan dibentuk seperti kerucut/tear drop. Bisa dibilang Coxinha ini kroket Ayam a la Brazil yang rasanya gurih dan renyah.

Donat Kukus Lumer Ekonomis

Donat Kukus Lumer Ekonomis

Ikutan bikin camilan yang baru viral nih, donat kukus lumer versi ekonomis. Kenapa aku sebut ekonomis ? Karena bahan-bahannya harganya sangat terjangkau. Meskipun ekonomis bukan berarti rasanya tidak enak lho, karena saat membuat donat kukus dan sausnya aku gunakan Royal Palmia Butter Margarine yang bisa membuat rasa kue jadi istimewa. #PalmiaPoints2021

Bolu Macan Berwarna

Bolu Macan Berwarna

Saya seorang single woman,dua tahun lalu saya memutuskan resign dari pekerjaan saya dengan alasan satu dan lain hal.Selama dua tahun ini saya merasa nyaman dirumah,tiba2 timbul keinginan saya untuk mengasah kemampuan memasak saya,khususnya dalam bidang kue.Lalu pertama kali kue yang saya buat adalah cheese cake,hanya dengan mengandalkan magiccom yang saya punya,saya membuat dan memanggangnya dengan magiccom,alhamdulilah berhasil,dari situlah saya selalu mencoba dan terus mencoba membuat kue.Sampai sekarang pun saya hanya memanggang tanpa oven. Saya pun mempunyai impian,suatu saat saya bisa membuka toko kue dengan hasil dari kue 2 yang saya ciptakan tentunya,amin

Beli Produk Palmia