Sop Ayam Kuah Kuning
Sop ayam kuah kuning, segar dan lezat. Kuahnya khas berwarna kuning dengan tambahan kunyit. Resep ibu yang paling sering ku recook. Disantap selagi hangat, enak dan menambah selera

#PalmiaPoints2023

Bahan :

  • 400 gr ayam, potong kecil
  • 4 bawang merah, rajang
  • 2 kentang, potong kecil
  • 2 wortel, potong kecil
  • 2 daun bawang, potong kecil
  • 3 daun seledri, potong kecil
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 700 ml air
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

Bumbu halus :

  • 4 bawang putih
  • 3 bawang merah
  • ½ sdt merica
  • ¼ buah pala
  • ½ ruas kunyit

Cara memasak :

  1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, goreng bawang merah hingga harum masukan bumbu halus tumis hingga matang masukan ayam aduk-aduk.
  2. Masukan air tambahkan kentang dan wortel masak hingga mendidih.
  3. Masukan garam, gula dan kaldu jamur. Masak hingga isian matang, terakhir masukan daun bawang dan daun sop.
  4. Masak sebentar lalu angkat.

Resep dari Istiyanti
Oseng Buwoput Sosis Kaldu Jamur

Oseng Buwoput Sosis Kaldu Jamur

Oseng Buwoput bakso Kaldu jamur merupakan menu favorit keluarga. Bakso ikan memberikan menfaat gizi lainnya, ikan adalah sumber besar vitamin dan mineral yang dapat membantu tubuh melaksanakan fungsi metabolisme penting untuk kesehatan yang optimal

Teri Medan Sambal Uleg

Teri Medan Sambal Uleg

Sambal teri medan menu kita hari ini. Di uleg dengan cabe rawit yg pedas, resep turun temurun dari nenek tercinta ke ibu yang kemudian diajarkan ke saya. Di padu padan kan dengan lalapan, rebusan.. Membuat selera makan bertambah.

Spaghetti Brulee Yummy

Spaghetti Brulee Yummy

Saat pandemi dimulai pada tahun 2020, aku mempunyai keinginan untuk menekuni hobi aku yaitu usaha kuliner. Karena aku hobi banget kuliner pasta, dan Spaghetti Brulee sedang viral, aku pun mempunyai ide untuk berjualan Spaghetti Brulee. Supaya menarik pembeli, aku buat spaghetti dengan bahan berkualitas, tetap lezat, dan harga murah. Tentunya Palmia margarine menjadi salah satu bahan pendukung supaya Spaghetti Brulee aku mempunyai rasa yang semakin yummy. Setelah rilis di toko roti aku Dilasari Bakery, banyak customer yang pesan untuk acara santai dan acara keluarga. Dan yang bikin makin happy, ada yang menawarkan diri menjadi reseller, untuk menjual Spaghetti Brulee. Walaupun pandemi, tapi bikin usaha kuliner kita tetap bersinar.

Semur Ayam Gurih

Semur Ayam Gurih

Semur adalah kesukaan anak saya, harus dengan kuah yang banyak. Manis, asin, asam seger membuat semur ini jadi menu utama keluarga

Beli Produk Palmia