Santan benguk muda
Bagi saya Wonder Women keluarga itu harus selalu ingin bisa mengolah berbagai menu baik itu nusantara atau western, tradisional ataupun makanan khas. Nah kali ini saya mengolah tanaman rambatan bernama Kara Benguk yang kehadirannya seringkali diabaikan oleh penduduk setempat. Ternyata bahan makanan yang sederhana jika dimasak dengan cara yang cermat akan menghasilkan suatu menu lezat yang dicintai keluarga.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Santan Benguk Muda

Bahan :

300 gr benguk muda, rebus hingga kecoklatan lalu rendam hingga air menghitam, tiriskan dan rajang.

3 sendok Palmia Margarine

3 gelas Santan dari 1 butir kelapa

Gula garam sesuai selera

Minyak untuk menumis

Bumbu halus :

5 butir lada

3 butir kemiri

4 siung bawang putih

7 siung bawang merah

5 biji cabai rawit

5 biji cabai merah

Daun salam, sereh & lengkuas geprek

1. Panaskan minyak, masukkan Palmia Margarine. Tumis bumbu halus hingga wangi.

2. Masukkan Rajangan Benguk muda lalu aduk-aduk. Masukkan sedikit demi sedikit santan hingga sayur menyatu kental.

3. Tambahkan sedikit gula & garam, koreksi rasa. Sajikan hangat.


Resep dari Diyah Tiyas Sari
Sup Jamur Bakso Tahu

Sup Jamur Bakso Tahu

Membuat menu gizi seimbang dengan bahan seadanya dilemari pendingin adalah salah satu tantangan bagi saya, apalagi sibalita kalau ga makan sayur berkuah hanya suka gadoin 1 jenis saja misal ada ayam goreng ya hanya makan ayamnya saja dengan nasi yang utuh. Jika langsung tersaji dalam semangkuk sup lezat semua nutrisi terlengkapi bukan? Sederhana saja ko, apapun bahan yang ada bisa jadi istimewa selama diracik penuh cinta dan kreatifitas, tentu perhatikan nilai gizinya juga ya bund. Nah kali ini coba bikin bakso dengan tepung oats karena sikecil pas minta bakso namun lagi ga sempat keluar jadilah manfaatkan bahan yang ada. Wonder woman harus berani mencobakan?

Sayap Ayam Masak Kecap Pedas

Sayap Ayam Masak Kecap Pedas

Sayap ayam kumasak berkuah sedikit pedas kutambahkan kecap untuk rasa manis gurihnya.

Sayur Lodeh Dumpling

Sayur Lodeh Dumpling

Sayur lodeh yang biasa menjadi istimewa karena sentuhan dumpling ikan ini. Rasanya semakin enak karena menggunakan palmia margarin serbaguna.

Ayam Bumbu Goreng Telur

Ayam Bumbu Goreng Telur

Ayamnya diungkap terlebih dahulu dengan bumbu lalu di goreng dengan telur. Resep turun temurun keluargaku yang menjadi favorit

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia