Risol Bihun Ayam
Risol dengan isian bihun dan ayam suwir ini salah satu kue favoritku buatan ibu. Anak-anak bila berkunjung ke rumah neneknya selalu disuguhi risol. Kini aku sering memasaknya dirumah, resepnya simpel dan praktis.

#PalmiaPoints2023

Bahan risol bihun:

  • 200 gr bihun
  • 1 bks kulit lumpia
  • 200 gr ayam suwir (dari 2 dada ayam yang dikukus)
  • 1 sdt garam halus
  • 1 sdt lada bubuk
  • 2 bawang merah, iris
  • 2 bawang putih, iris
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuatnya

  1. Rebus bihun, tiriskan dan sisihkan.
  2. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan ayam dan bihun. Aduk rata.
  3. Beri garam, lada dan koreksi rasa, angkat.
  4. Siapkan kulit lumpia, lalu isi dengan bihun kemudian gulung dan goreng hingga matang kecokelatan.

Resep dari Nuril
Mie Goreng Fish Roll Sawor

Mie Goreng Fish Roll Sawor

Pagi hari sebelum beraktivitas sebaiknya kita sarapan yang bergizi. Mie Goreng fish roll SaWor bisa menjadi pilihan menu.

Ikan Patin Goreng Bumbu Bangput

Ikan Patin Goreng Bumbu Bangput

Ikan patin di goreng dengan bumbu bawang putih. Keluarga sangat suka karena daging ikan patin lembut dan gurih. Tambahkan Palmia Margarine Serbaguna pada minyak saat menggoreng ikan patin agar lebih enak.

Ayam Panggang Oven

Ayam Panggang Oven

Kreasi masakan Wow keluarga saya adalah Ayam Panggang Oven. Dan ini juga menu andalan saat berbuka puasa. Hanya dengan Ayam panggang ditambah Sambel dan lalapan rasanya udah paling wow dan nikmaaatt banget. Wajib dicoba yaa...??

Capcay ala Ramadhan

Capcay ala Ramadhan

Hari ini aku disuruh ibu masak... Tapi aku bingung masak apa yaa,, setelah aku liat di lemari ad palmia aku ingett aku suka bikin capcay pakai palmi yaudah deh akuu bikin capcay cussss

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia