Oseng Bakbun Jagung Muda
Bakso buncis dan jagung muda dioseng dengan bumbu iris. Resep ini kudapat dari ibu, resep ibu yang selalu pas dilidah dan menjadi salah satu menu yang selalu kumasak dirumah

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 5 bakso ayam, iris 3
  • 8 buncis, potong 4
  • 4 jagung muda, iris serong
  • 4 cabe merah, iris bulat
  • 3 bawang putih, cincang
  • ¾ sdt garam
  • ¾ sdt gula
  • ¾ sdt kaldu jamur
  • 50 ml air
  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Langkah Memasak:

  1. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bawang putih dan cabe merah hingga harum
  2. Masukan jagung muda, buncis dan air, tambahkan garam, gula dan kaldu jamur
  3. Masukan bakso, aduk-aduk masak hingga bumbu meresap lalu angkat.

Resep dari Siti Fatimah
Soup Lele Bergizi

Soup Lele Bergizi

Sayur soup tidak hanya dari daging maupun ayam saja, bisa dibuat dengan ikan, bisa ikan nila, patin dll, kali ini saya share dari ikan lele,rasanya gurih dan tidak amis, anak anak pasti suka, apalagi kandungan lele yang bergizi tinggi, sangat sehat.

Nasi Goreng Petai Ikan Asin

Nasi Goreng Petai Ikan Asin

Nasi goreng ikan asin yang enak dengan campuran pete akan menjadi hidangan yang lezat, sedap dan mudah untuk dicoba. Nasi goreng yang umumnya menggunakan varian ayam, ati ampela atau daging sapi kini dapat anda coba di rumah dengan bahan ikan asin dan pete yang dapat menambah cita rasa yang berbeda. Aroma yang kuat dari pete dan campuran ikan asin ini sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Bagi penggemar pete , nasi goreng ini merukan nasi goreng favorit yang menggugah selera. #EnakanMakan

Semur Ayam

Semur Ayam

Semur ayam sangat cocok bagi yang tidak suka masakan pedas. Terutama untuk anak-anak.

Udang saus mentega

Udang saus mentega

Bagi ibu yg tidak punya banyak waktu, tentunya bs memasak makanan yg simpel akan menjadi kesenangan tersendiri. Dengan bahan yg mudah dan praktis cara membuatnya tapi tetap lezat rasanya, seperti udang saus mentega ini

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia