Gulai Terong Hijau Bulat Teri
Gulai terong masakan kuliner yang mengandung banyak rempah dan gurih,dan resep ini salah satu resep dari ibu saya yang selalu bikin saya selalu terinspirasi dan Alhamdulillah keluarga kecil saya pun suka dan selalu request menu ini.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • Belah secukupnya terung bulat hijau
  • 200 gr santan
  • Serai 1 batang digeprek
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Daun kunyit 1 lembar
  • Palmia Margarin Serbaguna 2 sdm
  • Garam secukupnya
  • Kaldu jamur secukupnya

Bumbu Halus:

  • Cabai merah 10 buah
  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Jahe 1/2 ruas jari
  • Kunyit 1 ruas jari

Langkah Memasak:

  1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna tumis bumbu halus, lalu masukan garam, serai, daun jeruk, hingga harum
  2. Kemudian masukkan santan, terong dan teri, garam dan kaldu bubuk diaduk perlahan masak hingga santan mendidih dan matang
  3. Cek rasa lalu angkat dan sajikan.

Resep dari Endang kurnia
Daging Rica - Rica Bumbu Kemangi

Daging Rica - Rica Bumbu Kemangi

Cara membuatnya mudah banget tidak pakai ribet apalagi ibu - ibu yang punya anak balita, dan wangi kemanginya bikin kita ketagihan

Ayam Wortel Pedas

Ayam Wortel Pedas

Ayam kumasak sedikit pedas berkuah dan kutambahkan irisan wortel

Nila Balado

Nila Balado

Nila balado menjadi menu siang ini

Ikan Patin Bakar Kecap

Ikan Patin Bakar Kecap

Ikan bakar salah satu menu favorit dikeluargaku. Dengan ikan segar dan bumbu yang pas ikan bakar jadi menu yang paling ditunggu kala kumpul keluarga besar.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia