Ayam Goreng Krispy Bawang Putih
Ayam goreng krispy bawang putih salah satu ayam goreng kesukaan anak dan suami saya. Di masak dengan di bumbuin bumbu marinasi, bawang putih bubuk dan di beri tepung maizena. Ayam goreng yang satu ini memiliki wangi yang khas dan rasa yang enak. Ayam goreng ini cocok di sajikan dengan sambal cocol bangkok.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 1 kg ayam potong
  • 1 bungkus bumbu marinasi instan
  • 1 sdm bawang putih bubuk
  • ½ sdt merica bubuk
  • 4 sdm tepung maizena
  • Minyak goreng secukupnya
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih ayam, tiriskan
  2. Tambahkan bumbu marinasi, bawang putih bubuk, merica bubuk, dan tepung maizena apda ayam. Aduk-aduk hingga tercampur rata. Diamkan selama 30 menit di dalam kulkas
  3. Panaskan minyak goreng dan Palmia Margarin Serbaguna
  4. Goreng ayam dengan api kecil kesedang sampai kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan sajikan

Resep dari Dian Nur susanti
Tumis Tongkol Bunga Pepaya

Tumis Tongkol Bunga Pepaya

Kalo ditanya menu sayuran apa paling favorit? Sudah dipastikan jawabannya bunga pepaya. Sedikit diluar kebiasaan kebanyakan orang tapi yang namanya bicara soal selera gak harus sama ?? Menu kali ini TUMIS TONGKOL BUNGA PEPAYA. Sederhana tapi terasa nikmat. Rasa pahit bunga pepaya dipadu dengan gurihnya ikan tongkol menambah selera dan nikmatnya makan.

Cah Labu Siam Kol Wortel

Cah Labu Siam Kol Wortel

Cah atau oseng-oseng sayuran seperti labu siam, wortel dan kol sangat bagus untuk pencernaan.

CHEESY BAKED RICE

CHEESY BAKED RICE

Kalau habis sakit, anak-anak kadang suka manja minta dibuatin makanan yang gurih. Jadi aku terinspirasi bikin satu menu yang pasti mereka mau makan dan rasanya enak tapi juga nutrisinya ada semua kaya resep Cheesy Baked Rice ini. #PalmiaMargarin #MakeWonders

Mie Tektek Kuah

Mie Tektek Kuah

Mie tektek kuah sangat cocok untuk disajikan di saat cuaca dingin

Beli Produk Palmia