Onde-Onde Keju Ketawa
Selamat mencoba.
#PalmiaMargarin #MakeWonders
Bahan:
250 gram tepung sagu/kanji/tapioka
2 butir telur
50 gram Palmia margarin (suhu ruangan)
100 gram keju Cheddar (parut)
1/4 sendok teh garam minyak untuk menggoreng
Cara:
1. Blender keju parut, margarin, garam, telur hingga halus,lembut dan tercampur rata.
2. Masukan tepung sagu/kanji/tapioka ke mangkuk, buat lubang ditengah lalu tuang hasil blenderan yang sudah halus tadi.
3. Aduk dengan spatula..lalu uleni dengan tangan sampai kalis dan mudah dibentuk.
4. Ambil sejumput adonan, bentuk dg tangan dg cara dipilin/dipelintir. Masukkan kedalam wajan yg sdh berisi minyak dingin (blm dipanaskan) hingga adonan yg terendam minyak cukup banyak.
5. Nyalakan kompor, panaskan hingga adonan sedikit mengembang. Aduk2 hingga telur gabus mulai mengeras dan matang. Angkat, tiriskan.
6. Setelah dingin, masukkan dalam toples lalu tutup rapat supaya tdk mudah melempem.
Dari kecil terbiasa sarapan cuma kue dan susu atau teh. Beli kue diluaran bosan,kadang suka dapat yang ngga enak,sekalinya dapat yg enak makin lama harganya naik terus. Ya udah belajar bikin kue sendiri secara otodidak, alhasil sampai hari ini saya bisa buat kue utk sarapan sekeluarga dan sekaligus dijadikan bisnis sampingan.
Untuk memberi semangat ke anak-anak saat ber puasa, seorang ibu harus menyiapkan dan menyajikan menu kesukaan anak-anak. Salah satu nya bolu kukus mini rainbow.