Tagor Isian Sayur ala Palmia
Tahu isi sayuran, gorengan ala abang-abang yang selalu laris diminati. Pas dinikmati selagi hangat dengan cabe rawit hijau yang pedas menyengat.lagi duduk santai begini saya mau bikin cemilan untuk anak-anak dengan resep yang pernah di ajarkan ibu.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 12 buah tahu kulit
  • 300 ml air
  • 2 siung bawang putih, parut
  • 1½ sdt garam minyak goreng
  • Margarin palmia

Isian:

  • 1 sdm ebi, cincang 100 g wortel, iris korek api
  • 50 g kol, iris
  • 50 g taoge
  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt gula pasir
  • ¼ sdt kaldu bubuk
  • ¼ sdt merica bubuk
  • 1 batang daun bawang cung, iris halus
  • 50 ml air

Bumbu, Haluskan:

  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir bawang merah

Pencelup:

  • 100 g tepung terigu
  • 20 g tepung sagu
  • 1 butir telur
  • ½ sdt garam

Cara Membuat

  1. Dalam wadah, rendam tahu dengan campuran air, bawang putih parut dan garam. Diamkan 20 menit. Tiriskan.
  2. Isian: Panaskan 2 sdm margarin palmia Goreng dalam dalam wajan. Tumis bumbu halus. Masukkan wortel, kol, dan taoge. Aduk sampai setengah layu.
  3. Tambahkan garam, gula pasir, kaldu bubuk, merica bubuk, dan daun bawang cung, aduk rata. Tuang air, masak sampai matang dan meresap. Sisihkan.
  4. Pencelup: Campur tepung terigu, tepung sagu, telur, garam, merica bubuk, ketumbar bubuk, dan bawang putih bubuk, aduk rata.
  5. Gunting sisi tahu, keruk bagian isi tahu dengan sendok. Sendokkan isian ke dalam tahu. Celupkan tahu ke dalam pencelup.
  6. Goreng dalam minyak panas sampai matang. Angkat dan tiriskan. Sajikan selagi hangat

Resep dari Endang kurnia
Putri Salju Keju

Putri Salju Keju

Halo Palmia, semenjak pandemi kami jadi ga bisa keluar rumah. Anak - anak menjadi cepat bosan. Sehabis selesai sekolah online, terkadang saya mengajak mereka untuk membuat camilan. Daripada harus membeli, kami lebih untuk membuat sendiri. Selain lebih hemat, lebih bersih, lebih sehat karena tanpa bahan pengawet, dan juga untuk mengisi kegiatan anak-anak dirumah. Kali ini kami membuat Putri Salju Keju yang pasti disukai oleh anak-anak karena rasa manis dari gula dan creamy dari keju. Yuk kita simak resepnya

Kue Pukis Coklat

Kue Pukis Coklat

Keluargaku senang sekali dengan kue-kue khas tradisional Indonesia. Karena itulah aku belajar membuatnya, membeli cetakannya kemudian mewujudkannya. Alhasil, kini bisa bikin sendiri dirumah tanpa harus jajan diluar.

EDAMAME COOKIES

EDAMAME COOKIES

Tak hanya enak saat dimakan langsung, kacang edamame juga enak dibuat cookies lho.

Palmia
Misro Panggang Royal Palmia

Misro Panggang Royal Palmia

Misro biasanya dimasak dengan cara digoreng. Kali ini saya mencoba membuat misro yang dimatangkan dengan cara dipanggang di atas teflon datar. Saat memanggang saya olesi teflon datarnya dengan Royal Palmia Butter Margarine. Karena saya panggang dengan Royal Palmia Butter Margarine yang ada rasa asinnya, maka saya hanya menambahkan sedikit garam pada adonan singkongnya, agar setelah matang rasanya tidak keasinan. Rasa dan aroma misro yang dipanggang dengan Royal Palma Butter Margarine ini menurutku lebih istimewa. #PalmiaPoints2021

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia