Schotel Roti Palmia
Cara praktis membuat kudapan enak tentunya dengan selalu menggunakan Palmia Margarin Serbaguna. Schotel ini mudah sekali dibuat dapat juga untuk bekal anak sekolah.

#PalmiaPoints2022

Bahan :

  • 3 lembar roti tawar
  • 3 butir telur
  • 3 buah sosis sapi
  • 1 sdm margarin Palmia Margarin Serbaguna
  • 250 ml susu full cream
  • 50gr keju cheddar parut
  • 30gr keju quick melt parut
  • 1 butir bawang bombay kecil potong dadu
  • Secukupnya kaldu ayam

 

Cara membuat:

  1. Ambil pan, beri Palmia Margarin Serbaguna. Tumis bawang bombay hingga harum dengan sedikit margarin.
  2. Masukkan sosis yang sudah di potong dadu lalu sisihkan.
  3. Kocok telur, susu dan bumbu lain. Kemudian tambahkan roti tawar, sosis yang sudah di tumis dan keju cheddar parut.
  4. Terakhir beri keju quick melt diatasnya. Oven sekitar 20 menit suhu 180°c dengan api atas bawah.
  5. Sajikan.

Resep dari tri wahyuni
Sala Bulek

Sala Bulek

Sala Bulek adalah makanan tradisional khas Pariaman, terbuat dari tepung beras yang dibumbui dengan rempah-rempah dan ikan asin. Jajanan hemat dan membuatnya pun sangat gampang sekali. Selain enak, jajanan buatan rumahan lebih sehat dan hiegenies tentunya tak salah bila menjadi favorit kami sekeluarga. Mari menjaga kelestarian makanan tradisional di tengah gempuran makanan asing. Eksistensi kuliner tradisional tetap pertahankan dengan mengkonsumsi atau membuatnya sendiri dirumah.

Keripik Singkong Sambal Pedas Manis

Keripik Singkong Sambal Pedas Manis

Keripik singkong bisa di jadikan camilan maupun teman makan nasi. Keripik singkong sambal satu ini memiliki rasa pedas manis sehingga menjadi favorite keluarga ketika kumpul sambil nonton tv.

Sandwich Palmia

Sandwich Palmia

Breakfast yang simple yafh moms... Meskipun hanya sandwich biasa, tapi ketika roti rawar sudah diolesi dengan Palmia margarin serbaguna dan sosis serta telur dimasak menggunakan Palmia margarin garlic, rasanya tuh luar biasa WOW banget. Jadi masakan rumah biasa bisa jadi kreasi WOW... WOW... WOW. Makasih PALMIA margarin.

KUE PUKIS PANDAN

KUE PUKIS PANDAN

Menikmati momen hangat bersama keluarga akan semakin seru dengan sajian lezat KUE PUKIS PANDAN. Kue pukis yang memiliki rasa enak, manis dan lembut serta memiliki aroma yang harum dari daun pandan asli bisa di beri toping sesuai selera ibu - ibu dirumah, salah satunya yaitu meses Ceres.

Beli Produk Palmia