Pisang Goreng Mentega
Resep kali ini sangat simple cepat dan mudah. Untuk menggoreng pisang uli jangan terlalu lama,jadinya malah lembek.Cukup celupkan pisang ke adonan goreng bolak balik sebentar lalu angkat.Olesi dengan Palmia taburi dengan meises...wahh asli enak banget,cobain yukkkk

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

10 buah pisang uli

6 sdm tepung terigu

1 sdt gula pasir

½ sdt garam

1 butir telur

150 gr Palmia Serbaguna

100 ml minyak goreng

Pelengkap :

Aneka meises untuk toping

Cara membuat :

1. Campur tepung terigu,gula pasir,telur dan garam aduk tambahkan sedikit air aduk rata.

2. Panaskan minyak goreng dan Palmia Serbaguna dengan api sedang. Celupkan pisang kedalam adonan goreng sampai matang.

3. Olesi pisang goreng dengan Palmia Serbaguna,beri taburan meises diatasnya .

4. Pisang Goreng Mentega siap disajikan


Resep dari Iik Fatty
CARROT CAKE COOKIES SANDWICH

CARROT CAKE COOKIES SANDWICH

Yuk berkreasi membuat camilan lezat nan sehat dengan bahan wortel.

Palmia
Bolu Kukus Mini Ketan Hitam

Bolu Kukus Mini Ketan Hitam

Selain cocok di sajikan saat hari raya idul fitri, bolu kukus ketan hitam juga sangat cocok di jadikan menu berbuka puasa.

Bakpao

Bakpao

Dibalik cerita cinta cemilan ini keluragaku pada suka bakpao yg lembut isiannya lumer ???? apalagi aroma wangi Palmia Butter Margarin

Beli Produk Palmia