Muffin Tape
Untuk kali ini saya membuat “Muffin Tape” ini bisa di sajikan sebagai dessert karena rasanya yang manis dan legitnya dari tape singkong. Muffin tape juga bisa sebagai opsi lain dalam pengolahan tape singkong ya moms. Sebagai seorang ibu harus pintar-pintar dalam mengolah bahan makanan yang kadang anak-anak tidak suka begitu di jadikan cemilan atau dessert anak-anak langsung mau untuk memakannya.

#ShareYourJourney

Bahan A:

250 gr tepung protein rendah

25 gr susu bubuk

1 sdt baking powder

3/4 sdt baking soda

1/2 sdt garam

100 gr keju cheddar parut

Bahan B:

50 gr gula pasir

50 gr kental manis

2 butir telur

200 gr tape singkong

60 gr Palmia Margarin Serbaguna, lelehkan

60 gr minyak

250 ml susu cair

1 sdt ekstrak vanilla

Topping:

Keju parut Kismis

Cara Membuat:

1. Campurkan semua bahan A dan aduk rata.

2. Untuk bahan B, kocok telur, gula pasir, dan kental manis hingga gula larut. Masukkan tape singkong dan sisa bahan lainnya lalu aduk rata.

3. Masukkan campuran bahan B ke dalam bahan A sambil diaduk, jangan over mix.

4. Tuang adonan ke dalam cup atau loyang muffin lalu taburi dengan keju parut atau kismis.

5. Panggang dengan suhu 180-190 derajat selama 25-30 menit.


Rainbow Cookies

Rainbow Cookies

Saya seorang ibu dengan 3 orang anak selain itu saya juga bergerak di bidang wirausaha makanan. Di momen hari raya Idul Fitri ini saya menyempatkan diri untuk membuat cookies favorit anak-anak yaitu Rainbow Cookies. Saya senang melihat anak-anak antusias menyambut hari raya oleh sebab itu saya berusaha menyiapkan cookies sendiri agar momen ini berkesan bagi keluarga kami. Beruntungnya saya menemukan Palmia Margarin yang membuat cookies saya terasa lebih lezat dan enak. Saya pun tidak khawatir dengan kualitas cookies yang saya buat karena Palmia Margarin menyempurnakan rasanya.

Bolkus Pelangi

Bolkus Pelangi

Bolu kukus yang lembut dengan citarasa keju dan margarin.

Bikang Singkong

Bikang Singkong

Ubi singkong merupakan tanaman yang bisa diolah menjadi berbagai macam masakan yang lezat. Salah satunya bilang singkong

Bolu Panggang

Bolu Panggang

Bolu Panggang siapa yg tak kenal dengan bolu yang satu ini, disini saya membuat Bolu Panggang satu resep saya jadikan dua loyang ukuran 18cm. Pada resep ini saya menggunakan Palmia Royal yang membuat Bolu Panggang ini rasanya enak dan gurih. #PalmiaPoints2022

Beli Produk Palmia