Lemang Golek
Lemang golek salah satu camilan yang terbuat dari beras ketan yang di kukus. Kemudian di isi dengan unti kelapa gula merah lalu di bungkus dengan daun dan di panggang. Lemang golek ini menjadi camilan favorite saat kumpul keluarga.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 500 gram beras ketan
  • 50 gr Palmia Margarin Serbaguna
  • 250 ml santan
  • Daun pandan
  • 1 sdt garam

Bahan Unti:

  • 150 gram gula merah
  • 100 ml air
  • 1/2 butir kelapa parut
  • 1/2 sdt garam
  • Daun pandan

Bahan Pelengkap:

  • Daun pisang
  • Lidi

Cara Membuat: 

  1. Rendam beras ketan dengan 1 sdm garam selama 3 jam, tiriskan dan kukus 5 menit
  2. Masak santan hingga mendidih dan tambahkan Palmia Margarine Serbaguna, garam. Setelah itu aduk dengan ketan dan masak lagi 20 menit
  3. Campur semua bahan unti lalu masak hingga gula menyatu, angkat
  4. Ambil selembar daun pembungkus, pipihkan adonan beras ketan di atasnya, tambahkan adonan isi dengan unti. Semat kedua sisinya dengan lidi, lakukan sampai semua adonan habis
  5. Siapkan pemanggang (bisa menggunakan teflon), panggang semua lemang sampai daun pisang mengeluarkan aroma dan berminyak. Angkat dan sajikan

Resep dari Misbar
KURISUPI BROWN SUGAR

KURISUPI BROWN SUGAR

Moment spesial, semakin istimewa dengan hidangan manis dan lucu, Kurisupi Brown Sugar.

Palmia
Cococnut Cake

Cococnut Cake

Membuat cake dengan menggunakan bahan kesukaan keluarga pasti sangatlah menyenangkan karena semua pasti suka seperti Coconut cake yang saya buat kali ini.Berikut resepnya

Bolu Hongkong

Bolu Hongkong

Nyoba bikin bolu hongkong ehh taunya jadi juga.

Pisang Gapit saus Durian

Pisang Gapit saus Durian

Camilan sehat yang mudah dibuat

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia