Fruit Pancake Choco Sauce
Pancake adalah salah satu hidangan yang digemari banyak orang.Hidangan manis ini bisa juga jadi menu takjil lho.Dengan Palmia butter margarin,pancake yang aku buat menjadi lebih lezat.Apalagi ditambah dengan topping yang menyegarkan.Sajian pun menjadi lebih istimewa.

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan-bahan :

- 130 gr tepung terigu protein sedang

- 1/4 sdt vanilla bubuk

- 1 sdt baking powder

- 1/2 sdt soda kue

- 1/4 garam halus

- 2 sdm gula halus

- 150 ml buttermilk (susu cair yang ditambahkan 2 sdm air perasan jeruk lemon kemudian diamkan 10 menit)

- 1 butir telur,kocok lepas

- 2 sdm Palmia butter margarin,lelehkan

Topping :

- strawberry,potong jadi 4 bagian

- kiwi,potong kecil-kecil

- chocochip

- coklat batang,serut

- susu kental manis coklat

- es krim rasa vanilla

Cara membuat :

- Aduk rata semua bahan kering.Masukkan telur,buttermilk dan Palmia butter margarin cair.Aduk hingga rata.

- Panaskan teflon anti lengket dengan api kecil.Tuang adonan 1 sendok sayur.

- Setelah berlubang-lubang,balik adonan.Jika sudah kuning kecoklatan,angkat adonan.

- Tuang adonan lagi.Lakukan hingga adonan habis.

- Tambahkan topping potongan strawberry,kiwi,chocochip.Tambahkan es krim rasa vanilla kemudian siram dengan susu kental manis coklat.Tambahkan coklat batang serut secukupnya.

- Sajikan.


Resep dari Umi Muslimatun
Mangkuk Mie Isi Daging Cincang

Mangkuk Mie Isi Daging Cincang

Camilan satu ini unik bentuknya dan lezat rasanya.Gurihnya daging sapi cincang yg ditumis dengan Palmia menyatu dengan kriuk mangkuk mie panggangnya.yukkk yg mau nyobain...

Singkong Panggang Bawang Pedas

Singkong Panggang Bawang Pedas

Singkong yang identik dengan makanan ndeso pun akan terasa lebih lezat dan menarik.untuk disantap bila di olah dengan sedikit kreatifitas. Kali ini saya membuat singkong panggang yang di bumbui dengan bahan olesan yang terdiri dari Margarin Serbaguna PALMIA, bawang dan cabe.

Cookies Karakter

Cookies Karakter

Cemilan sederhana, bikinnya simpel bahan mudah di dapat, di buat dengan cinta dan sayang untuk keluarga, dibentuk karakter yang lucu dan mengemaskan

Pie Labu Kuning

Pie Labu Kuning

Punya labu kuning pemberian tetangga hampir sebulan lalu, sayang kalo tdk dimanfaatkan. Tp katanya, semakin lama labu didiamkan semakin matang dan manis. Saya buktikan dg membuatnya mjd pie. Dg crust berbahan dasar biskuit dan Palmia, pie labu ini manis dan legit.

Beli Produk Palmia