Bakso Ayam
Hidangan nikmat yang satu ini dikenal sebagai makanan yang Indonesia banget karena populer sejak dulu di berbagai kalangan. Bakso sendiri dipercaya berasal dari Tiongkok yang dalam bahasa hokkien berarti daging giling.

#PalmiaPoints2021

 

Bahan:

Daging dada ayam fillet 500 gram

Tepung tapioka 100 gram

Putih telur 1 butir

Es batu 150 gram

Bawang putih 2 sdm

Bawang merah 2 sdm

Garam 2 sdt

Gula pasir 1/2 sdm

Lada halus 1/2 sdt

Kaldu bubuk 1/2 sdt

Palmia Margarin Serbaguna yang sudah di cairkan

1 sdm Kecap ikan

1 sdm Air, untuk merebus secukupnya

 

Langkah:

1. Haluskan daging ayam, bawang putih, bawang merah, dan es batu hingga halus serta tercampur rata.

2. Dalam wadah, campur adonan halus ayam dengan garam, gula, lada, kaldu bubuk, palmia, dan kecap ikan. Aduk rata.

3. Masukkan tepung tapioka dan putih telur. Aduk adonan hingga rata.

4. Sementara itu, didihkan air dalam panci. Bentuk adonan jadi bola-bola dengan bantuan 2 sendok makan, lalu masukkan dalam panci air mendidih. Lakukan hingga adonan habis.

5. Rebus bakso hingga mengapung dan biarkan sesaat hingga bakso matang. Angkat dan tiriskan. Bakso siap disajikan


Resep dari Endang kurnia
Roti Babka Meses

Roti Babka Meses

Salah satu roti favorit di rumah, yaitu Babka Meses. Rasanya enak dan lembut. Tentu saja yang membuat lembut roti ini adalah dari penggunaan gabungan antara Margarin dan Royal Palmia Butter Margarine. Rasanya jadi lembut dan wangi

Donat Spiral

Donat Spiral

Salah satu cemilan yang sering aku buat sendiri. Beda dengan donat pada umumnya, Cara bikinnya simple, tidak pakai diuleni dan tidak memakai telur. Meskipun tidak pakai telur tapi rasanya tetap lembut. Teksturnya kresss diluar lembut di dalam.

Spicy Crepe Paratha Isi Ayam Kari

Spicy Crepe Paratha Isi Ayam Kari

Kurang dari 2 bulan lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan, sebelum Ramadhan tepatnya bulan Rajab dan Sya'ban kami di rumah sudah membiasakan anak-anak berpuasa, meskipun hanya 3-9 hari saja dalam sebulan agar nantinya terbiasa di bulan Ramadhan. Untuk menambah semangat anak-anak saya sering menyajikan menu-menu berbuka yang berbeda dari hari-hari biasa. Karena anak-anak suka ayam saya bikin Crepe Paratha ala Asia Selatan yang diisi dengan Ayam Kari. Untuk margarinnya pakai Palmia yang bikin Crepe saya jadi tambah gurih. #ShareYourJourney

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia