Ayam Woku
AYAM WOKU masakan khas Manado, Salah satu warisan kuliner nusantara yang menjadi kebanggaan dan menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan manca negara. Ayam woku juga menjadi salah satu menu favorit dikeluarga kami. Bumbu saya tumbuk manual setengah halus. Dengan tambahan berbagai daun yang beraroma tajam menambah taste ayam woku lebih istimewa. Aromanya WOW banget ! Daun jeruk, daun pandan dan daun kemangi sangat dominan memberi citarasa khas dan unik.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • 1 kg ayam, potong sedang
  • 2 serai, iris tipis
  • 2 tomat merah, iris
  • 3 daun pandan, ikat simpul
  • 4 daun bawang, iris panjang
  • 10 daun jeruk
  • 5 daun salam
  • 2 genggam daun kemangi
  • 500 ml air
  • 1 jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

 

Tumbuk Kasar:

  • 5 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 10 rawit merah
  • 1 ruas jahe, iris
  • 1 ruas kunyit, iris
  • 5 cabai merah, iris
  • 6 cabai rawit hijau
  • 2 buah kemiri

 

Langkah Memasak

  1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna tumis bumbu, daun jeruk, daun salam, daun pandan hingga harum. Langkah
  2. Masukan ayam masak hingga bumbu meresap tambahkan air. Masak hingga mendidih, masukan garam, gula dan kaldu jamur. Langkah
  3. Tambahkan daun bawang dan tomat. Terakhir masukan daun kemangi aduk hingga kemangi layu. Cek rasa lalu angkat.

Resep dari Istikhoroh Yosefa
Oseng Bakso Jagmud Wortel

Oseng Bakso Jagmud Wortel

Puasa seharian biasa nya bikin badan lemes. Jadi bikin menu simpel tetapi tetap bergizi.

Nasi Goreng Petai Palmia

Nasi Goreng Petai Palmia

Nasi goreng Petai Palmia merupakan makanan utama karena terbuat dari bahan pokok dan dengan bumbu yang sangat mudah yaitu bawang putih bawang merah garam penyedap rasa timun telor dan petai yang mudah ditemukan di wilayah Indonesia dan ditambah sesuai selera topping yang akan digunakan

Siomay Kukus Isi Keju

Siomay Kukus Isi Keju

Dulu sekitar tahun 1987, saya ingat betul, pertama kali ibu belajar membuat siomay, dengan racikan dan kretifitas, akhirnya ibu bisa membuat siomay sendiri dirumah. Waah bagi saya ini adalah menu baru ter the best waktu itu. Senang sekali rasanya bisa makan siomay hasil masakan ibu, di hari ibu kali ini aku membuatnya untuk keluarga tersayang.

Nasi Goreng Mbako Palmia

Nasi Goreng Mbako Palmia

Jadi berawal dari daerah Temanggung dan Magelang kan suka makan kubis Hijau, nah saat bikin nasi goreng pun suka dicampur sayur kubis Hijau yang seperti daun tembakau, makanya dinamai Nasi Goreng Mbako karena seperti daun mbako. Nah memasak nasgor dengan modifikasi ya bund dengan Palmia Margarin Serbaguna enak ternyata.

Beli Produk Palmia