Steamboat Kuah Tomyam
Steamboat kuah tomyam ini menu yang menyegar kan saat berbuka maupun sahur.

#PalmiaDIRP2024

Bahan-Bahan:

  • 50gr dumpling chesee
  • 50 gr dumpling chicken
  • 50gr stik ikan,iris-iris
  • 50gr chikuwa
  • 50gr lobster ball,iris-iris
  • 3 lembar pakcoy,iris
  • 3 sdm PALMIA Margarine Serbaguna
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai,memarkan
  • Garam secukupnya
  • ½sdt gula
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Air secukupnya
  • 2 sdm air jeruk nipis

Bumbu halus:

  • 7 buah cabe kering rebus
  • 1 siung bawang putih
  • 1 bungkus udang kering,rebus
  • 5 buah bawang merah

Cara membuat:

  1. Panaskan PALMIA margarin serbaguna, tumis bumbu halus hingga wangi. Tambahkan serai dan daun jeruk.
  2. Tuang air kedalam tumisan bumbu. Masak hingga mendidih. Tambahkan gula,garam,kaldu bubuk dan air perasan jeruk nipis. Koreksi rasa.
  3. Masukkan dumpling chesee,dumpling chicken,stik ikan, lobster ball,dan chikuwa. Masak hingga mengapung. Tambahkan pakcoy.
  4. Sajikan selagi hangat.

Resep dari Nurwatini
Bolu Gulung Nanas

Bolu Gulung Nanas

Bolu gulung dengan selai nanas, sangat lembut dan enak.

Ceker Saus Lemon Madu Pedas

Ceker Saus Lemon Madu Pedas

Masakan berbahan dasar ceker itu memang paling asyik untuk dinikmati rame-rame bersama keluarga / sahabat. Apalagi ceker itu berbumbu pedas, jadi makin asyik deh. Aku rekomendasikan olahan ceker saus madu ala aku ini untuk dijadikan hidangan akhir tahun nanti. #PalmiaPoints2022

Pie Susu

Pie Susu

Kebanyakan anak-anqk sangat susah untuk makan. Apalagi ketika pergantian musim dan cuaca yg ekstrim. Maka dari itu aku harus pintar-pintar untuk membuat makanan dan camilan sehat yg disukai anggota keluarga. Supaya lebih menarik, aku selalu membuat makanan terlihat lucu.Tentunya membuat makanan sendiri itu selain lebih hemat, makanan yg kita buat tentunya bersih, sehat dan bergizi. Tidak lupa untuk selalu menggunakan Royal Palmia Margarine supaya kue yg aku buat semakin lezat dan nikmat.

Ropikus (Roti Pisang Kukus)

Ropikus (Roti Pisang Kukus)

Pandemi membuatku nekat membuka usaha kuliner di tengah keterbatasan modal. Dengan resep andalan yang aku ciptakan sendiri berdasarkan menu Mpasi anakku yang kini sudah berusia 3 tahun. Alhamdulillah respon baik, meski industri rumahan kecil-kecilan tapi aku bangga bisa bertahan di tengah masa yang tidak mudah.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia