Sistik mentega
Disela-sela mengurusi bisnis kuliner, saya selalu menyempatkan membuat camilan untuk keluarga tercinta.sekarang saya akan membuat camilan sistik mentega

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

1kg tepung terigu

1/4 tepung kanji

2 butir telur ayam

Penyedap rasa secukupnya

100gr mentega palmia

Air hangat secukupnya

Minyak goreng untuk menggoreng

Cara membuat :

1. Campur terigu,tepung kanji,telur,mentega palmia dan penyedap rasa , aduk hingga rata pakai tangan

2. Masukan air hangat, uleni hingga adonan kalis

3. Ambil adonan sebesar kepalan tangan lalu giling tipis menggunakan botol kaca

4. Setelah adonan digiling, lalu potong-potong panjang sesuai selera

5. Panaskan minyak goreng

6. Masukan adonan yang sudah dipotong-potong kedalam minyak goreng sampai warna kecoklatan

7. Setelah dingin sistik mentega masukan ke toples dan siap disajikan.


Resep dari nurfaidah
Bolu Kukus Taro

Bolu Kukus Taro

Kalo cucu-cucunya datang berkunjung ibu selalu menghidangkan kue bolu kukus taro ini. Ibu paling paham kesukaan para cucunya. Sesekali aku memasaknya dirumah sesuai dengan resep ibu, bolu kukusnya mekar sempurna dan anak-anakpun suka.

Tahu Isi Sayur

Tahu Isi Sayur

Tahu isi sayur sangat pas menjadi camilan keluarga

Nona Manis Pandan Gurih

Nona Manis Pandan Gurih

Salah satu kue tradisional resep ibu yang aku favoritkan adalah kue nona manis ini. Resep turun temurun yang hingga kini masih menjadi best request di keluarga. Bentuknya sangat cantik dan teksturnya sangat lembut dimulut.

Beli Produk Palmia