Donat Kentang Gula
Donat dengan kentang

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan-bahan

6 porsi

300 gr terigu

1 sachet susu bubuk putih

100 gr gula pasir

1 butir telur

2 buah kentang (rebus & haluskan)

1 sachet Margarin Palmia

1 sdt ragi

150 cc air

Gula halus (toping)

Minyak untuk menggoreng

Langkah -Langkah

Kurang lebih 40 menit

1. Larutkan Ragi pada 3-5 sendok makan air

2. Siapkan wadah campur terigu, gula pasir, susu dan ragi aduk rata

3. Tambahkan telur dan kentang aduk kembali

4. Tuangkan air sedikit demi sedikit, lalu uleni sampai kalis, tambahkan sedikit garam dan Margarin Palmia

5. Istirahatkan adonan selama 30 menit dan tutup dengan serbet agar ragi bekerja dan adonan mengembang

6. Setelah itu bentuk bulat" dan bolongkan bagian tengah, siapkan minyak dan wajan untuk menggoreng dengan api kecil.

7. Setelah kecoklatan dan mengembang angkat, dinginkan dan taburi dengan gula halus.


Resep dari Lenny lyana
Mini Ketawa

Mini Ketawa

Berhenti bekerja di luar demi anak menurutku bukan berarti berhenti untuk berkreasi. Sebagai seorang ibu tentunya harus bisa menyajikan hidangan yang baik untuk keluarganya. Berawal dari hidangan yang disajikan untuk keluarga, aku memulai usaha kecil-kecilanku dan berharap semoga ke depannya bisa lebih mengembangkannya lagi.

Roti Sosis

Roti Sosis

Roti Sosis yang empuk dan gurih, cocok dimakan saat santai, untuk camilan atau teman minum kopi

Bola Wijen

Bola Wijen

Umumnya nama kue ini onde-onde tapi ibuku menyebutnya bola wijen karena bentuknya bulat dan dilumuri wijen. Aku sering merecook resep bola wijen ibu, tidak keras dan alot kulitnya.

Jagung Bakar Keju

Jagung Bakar Keju

Ngemil jagung bakar enak lohh apa lagi kalo buatan sendiri, hmmm yumiii.

Beli Produk Palmia