Sup Makaroni
Musim hujan sudah mulai datang, bikin menu yang hangat seperti sup makaroni buat keluarga tersayang.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan-bahan :

- 100 gr makaroni

- 2 buah wortel, potong sesuai selera

- 5 buah buncis, potong sesuai selera

- 3 siung bawang merah, iris tipis 

- 2 siung bawang putih, iris tipis

- 1 buah tomat, iris sesuai selera

- 2 batang seledri, rajang kasar

- 1 batang daun bawang, iris serong

- Secukupnya garam, lada bubuk

- Secukupnya air

- Palmia Serbaguna

Cara membuat :

1. Rebus makaroni hingga matang, tiriskan.

2. Panaskan Palmia Serbaguna, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.

3. Masukkan wortel, buncis, aduk sampai layu, tambahkan air secukupnya.

4. Setelah mendidih masukkan tomat, makaroni, seledri, daun bawang, garam dan lada bubuk. Koreksi rasa, sajikan.


Resep dari Lafitri Hasna
Tumis Sayur Baso

Tumis Sayur Baso

Yang menyehatkan.

Gulai Endog Tahu

Gulai Endog Tahu

Meskipun menu sederhana, anak-anak selalu suka menu yang ibu sajikan. Salah satu nya gulai telur tahu ini.

Ayam Sos Datam

Ayam Sos Datam

Resep masakan ibu Ayam Sos Datam sangat kusuka. Selain cara membuatnya mudah, rasa dari resep masakan ibu ini pun enak dan bergizi  Hidangan

Mie Nyemek Shirataki

Mie Nyemek Shirataki

Mau mie versi rendah karbo? Bikin mie pakai shirataki yuk. Diolah jadi mie nyemek biar tetap sedap dan menggugah selera. Jangan lupa pakai Palmia Garlic yang membuat masakan semakin gurih.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia