Ayam Kecap Bumbu Rempah
Ayam Kecap Bumbu Rempah masakan ibu yang suka ku buat karena mudah dan rasanya enak pas dimasak diwaktu yang sempit.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 3 sdm Palmia Butter Margarine
  • 500 gr ayam
  • 1/2 jeruk nipis
  • 3 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 5 buah asam jawa (rendam air panas secukupnya)
  • 2 kayu manis
  • Secukupnya gula merah
  • Secukupnya kecap
  • 2 sdm saos sambal
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya penyadap rasa
  • 1 bungkus lada bubuk

 

Bumbu Halus:

  • 8 bawang merah
  • 4 bawang putih
  • 1/2 tomat merah
  • 10 cabe merah
  • 21 cabe rawit
  • 4 kemiri (potong kecil-kecil)
  • 1 ruas jahe (iris tipis)
  • lengkuas 1 ruas (iris tipis)
  • serai 1 batang (iris tipis)

 

Cara Membuat:

  1. Potong ayam mejadi beberapa bagian, cuci sampai bersih, lalu marinasikan ayam dengan garam dan jeruk nipis, diamkan selama 5 menit
  2. Goreng ayam, setengah matang saja gorengnya panaskan Palmia Butter Margarine tumis bumbu halus, tumis bumbu hingga harum, lalu masukan daun salam, daun jeruk, dan kayu manis, garam, penyedap rasa, dan juga gula merah
  3. Setelah bumbu agak mengental, masukan rendaman air asam dan ayam digoreng tadi sampai bumbu agak meresap, lalu tambahkan air secukupnya dan masukan kecap, saos, aduk hingga mengental lalu siap di sajikan

Resep dari Anjar Adi Rapanca
Tumis Tempe Buncis Kecap

Tumis Tempe Buncis Kecap

Tumis tempe buncis kecap ini salah satu tumisan klasik yang sering di dalam nasi rames.

Chicken Cordon Bleu

Chicken Cordon Bleu

Masakan sederhana dengan rasa WOW

Tempe Bakar Palmia

Tempe Bakar Palmia

Bismillah persiapan menyambut ramadhan yang tinggal hitungan hari. Bagi ibu2 seperti saya pasti sering dibingungkan dengan menu sahur ataupun berbuka saat menjelang ramadhan. Nah kali ini saya punya resep yang mudah serta enak, mau dibuat lauk sahur ataupun berbuka sangat cocok. Kalau mau disimpan buat stock pun bisa juga.

Chicken Teriyaki Palmia

Chicken Teriyaki Palmia

Saya adalah ibu dari 3 orang anak yang setiap hari mendampingi tumbuh kembang anak- anak di rumah. Selain mendidik anak dan mengurus semua pekerjaan rumah, saya juga memiliki hobi menulis yang saya tuangkan melalui personal blog saya (momblogger). Deretan pekerjaan rumah yang padat serta tumpukan deadline tulisan tidak membuat saya berhenti dan malas untuk menyiapkan camilan serta makanan untuk suami dan anak - anak. Melalui masakan yang saya buat, saya ingin memastikan mereka mendapatkan nutrisi yang baik. Kebahagian mereka menjadi kebahagian saya. Ini menjadi ladang pahala, berusaha memberikan yang terbaik untuk keluarga

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia