Martabak Mini Tahu Udang
Bikin martabak tahu mini, iseng-iseng buat cemilan, kue di tengah cuma hiasan.

Bahan :

Kulit lumpia (saya pake merek finna) secukupnya

3          butir     Telur ayam, bisa telur bebek

2          buah    Tahu putih, rebus dengan sedikit garam

Udang secukupnya, bersihkan cangkangnya

Daun bawang dan seledri secukupnya

Garam, lada bubuk, dan kaldu jamur secukupnya

PALMIA MARGARIN SERBAGUNA untuk menggoreng

 

Cara membuat :

  1. Potong-potong kecil udang kemudian goreng sebentar. Sisihkan.
  2. Potong-potong kecil tahu, daun bawang, seledri.
  3. Kocok telur dan bumbu-bumbu. Masukkan potongan tahu, udang, dan daun bawang seledri. Aduk rata.
  4. Siapkan kulit lumpia, isi dan lipat sesuai selera.
  5. Goreng sampai matang. Sajikan hangat-hangat dengan cabai rawit dan teh hangat.

Note : jumlah isian harus lebih banyak dari telur, jika tidak maka nanti isian akan basah sekali saat dilipat dan membuat kulit gampang sobek

Tips : sebaiknya panaskan dulu minyak di wajan. Jadi setelah melipat kulit lumpia bs langsung digoreng. Jika terlalu lama didiamkan maka telur bs merembes. Sebaiknya buat 1 langsung digoreng. Begitu seterusnya

 


Resep dari tlthavania
Nugget Pisang

Nugget Pisang

Nugget pisang ini rasanya garing di luar lembut di dalam perpaduan rasa manis dan guri yang sangat cocok untuk teman ngeteh atau ngopi.

Muffin Pisang

Muffin Pisang

Muffin pisang resep andalan ibu dirumah. Cara nya gampang dan praktis rasanya moist dan tentu saja enak karena disini aku menggunakan Palmia Butter Margarine

Donat Mie

Donat Mie

Kreasikan mie buat cemilan anak²

Pancake Kapulaga

Pancake Kapulaga

Pancake Kapulaga ini makanan khas kesukaan keluargaku aromanya yang wangi dan mempunyai banyak manfaat salah satunya yaitu untuk kesehatan pencernaan dan perut.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia