Nasi Goreng Hati Ampela
Dulu menu sarapan pagi ibu sering membuat nasi goreng dengan isian hati ampela. Bumbunya sangat sangat berasa dan enak di lidah. Kini aku sering memasaknya di rumah dengan resep nasi goreng ibu. Anak-anak suka dan sering request minta dimasakin

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 4 pasang hati ampela
  • 2 porsi nasi putih
  • 3 sdm kecap manis
  • 3 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Bumbu Halus:

  • 5 cabai rawit
  • 10 siung bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdt garam

 

Cara Membuat:

  1. Rebus hati ampela dengan garam lalun potong-potong dan goreng selayang sisihkan
  2. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bumbu halus hingga harum dan matang
  3. Tambahkan hati ampela, masukkan nasi dan kecap manis aduk-aduk hingga merata lalu sajikan

Resep dari Ruspita
Roti Wijen

Roti Wijen

Roti wijen memiliki cita rasa yang khas

Tumis Buncis Saos Tiram

Tumis Buncis Saos Tiram

Sajian sayur sangatlah penting untuk memenuhi kebutuhan serat setiap harinya.Kali ini aku kreasikan sayur buncis dengan jagung dan bakso.Buncis dimasak menggunakan saos tiram juga tak kalah lezatnya lho.Apalagi untuk tumisan,aku selalu menggunakan Palmia Garlic Flavour.Rasanya makin gurih dan nikmat.

Nasi Telur Gulung Daun Kelor

Nasi Telur Gulung Daun Kelor

Daun kelor memiliki segudang manfaat. Kebetulan didekat rumah saya tumbuh pohon kelor yg subur dan daunnya lebat. Hampir setiap hari sy memasak sayur bening dg daun kelor, disandingkan dg nasi hangat dan telur dadar. Itu adalah menu kesukaan anak2. Supaya tdk bosan sy memasaknya dg cara berbeda, yaitu dg menggulung nasi yg diisi dg tumisan daun kelor. Lalu dibungkus dg dadar telur. Dihidangkan dg saus sambal dan mayo.

Nasi Goreng Terong Crispy

Nasi Goreng Terong Crispy

Nasi goreng merupakan masakan yang mudah dibuat dan digemari siapa saja. Supaya tidak biasa maka saya kreasikan dengan terong crispy dalam penyajiannya. Wow, rasanya enak banget, perpaduan pedasnya nasi goreng dengan terong yang krenyes-krenyes, apalagi nasi gorengnya dimasak dengan Palmia Serbaguna, makin gurih rasanya.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia