Semur Ayam Kecap Pedas
Semur Ayam biasa nya identik dengan rasa manis dan gurih. Kali ini saya memasak semur dengan rasa pedas,yang cocok untuk pecinta pedas.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • 500 gr ayam (potong-potong)
  • 2 lembar daun salam
  • Kecap manis secukupnya
  • Kecap asin secukupnya
  • 1 sdt gula
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • Minyak goreng secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 2 batang daun bawang, iris
  • Air secukupnya

 

Bumbu Halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdt merica

 

Cara Memasak:

1. Cuci bersih ayam, tiriskan.

2. Panaskan minyak goreng, masukkan ayam goreng hingga setengah matang. Angkat dan tiriskan.

3. Tumis bumbu halus hingga wangi, tambahkan daun salam.

4. Tuangkan air secukupnya,tambahkan Palmia Margarin Serbaguna. Masukkan kecap manis dan asin, tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, dan daun bawang. Aduk hingga tercampur rata.

5. Masukkan ayam, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan air mengental. Koreksi rasa.

6. Angkat dan sajikan.


Resep dari Misbar
Cumirong Tumis Pedas

Cumirong Tumis Pedas

Ibu adalah chef yang handal Hari ini aku masak Cumirong tumis pedas resep masakan ibu ini selalu menjadi andalanku karena juga disukai oleh anak-anakku, cumi tak hanya enak, tapi juga mengandung beragam zat gizi.

Nasi Goreng Sambal Kecombrang

Nasi Goreng Sambal Kecombrang

Resep Nasi Goreng Sambal Kecombrang ini saya dapat dari Mama. Sewaktu kecil sampai sekarang Mama selalu membuatkan anak-anaknya Nasi Goreng Spesial Sambal Kecombrang ini. Ketika saya jauh tinggal di perantauan, mana kala saya rindu dengan Mama dan rumah, saya menuntaskannya dengan membuat nasi goreng sambal kecombrang sesuai resep yang saya catat dari Mama. Sekarang, Mama sedang sakit dan dirawat inap. Saya menggantikan Mama di rumah, memasak nasi goreng sambal kecombrang untuk berbuka puasa nanti.

Soun Kuah Udang Pak Jang

Soun Kuah Udang Pak Jang

Soun Kuah Udang Pak Jang , ini adalah resep simple enak yang kuperoleh dari ibu. Resep ini bisa menjadi menu lengkap karena mengandung protein dari udang, karbohidrat dari Soun dan jagung. Jagung juga kaya akan nutrisi penting lain yang dibutuhkan oleh tubuh. Salah satunya adalah serat. Kandungan ini dikaitkan dengan salah satu manfaat jagung untuk kesehatan, yaitu baik untuk pencernaan.

Balinese Rice with Vegetable Mix

Balinese Rice with Vegetable Mix

Nasi Bali Daging yang disajikan dengan sayur urap. Bumbu Bali bukan berasal dari pulau dewata, namun khas Jawa Timur. Tidak hanya dengan daging, bumbu bali ini juga cocok dimasak dengan telor, ataupun ayam.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia