Ikan Pepes Bakar Palmia
Pepesan, palmia, ikan kodo.

Bahan :

1/4       kg                    Ikan kodo kecil ukuran 6-8 cm

2          buah               Tomat

PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, untuk olesan pada daun.

Beberapa lembar daun pisang untuk membungkus dan tusuk biting.

Bumbu halus :

3          siung                Bawang merah

3          siung                Bawang putih

2          buah                Cabai merah

1          buah                Cabai hijau (bila suka pedas bisa ditambahkan cabai)

3          butir                 Kemiri

21/2     sdt                   Garam

1          sdt                   Penyedap rasa

gula merah sisir secukupnya

Cara Membuat :

  1. Bersihkan ikan dari sisik dan kotorannya, kemudian cuci sampai benar bersih sambil diberi perasaan jeruk nipis.
  2. Haluskan bumbu diatas sampai halus, kemudian campurkan bumbu pada ikan. Aduk rata.
  3. Irisi tomat setelah bumbu dan ikan tercampur rata, aduk kembali sampai rata.
  4. Sebelum bungkus ikan, didihkan air dalam panci terlebih dahulu menggunakan sarangan.
  5. Ambil daun pisang dua lembar (ditumpuk), olesi daun pisang dengan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, kemudian tata ikan dengan rap, gulung dan sematkan tusuk biting pada kedua ujungnya.
  6. Lakukan hingga selesai, kemudian masukan semua ikan pepes dalam panci, kukus kurang lebih 12 menit.
  7. Ambil tataan bakaran, pepes ikan siap dibakar dengan api kecil hingga daunnya agak menghitam kemudian angkat dan sajikan untuk lauk.

Resep dari Vita Al Fatih
Sambal Lado Ijo

Sambal Lado Ijo

Sambal merupakan pelengkap makan yang paling nikmat. Makan tanpa sambal? Kurang afdol rasanya. Sambalku kali ini berbahan cabe muda atau cabe yang masih hijau kutumbuk kasar bersama bawang merah dan tomat.

Nasi Goreng Magelangan

Nasi Goreng Magelangan

Nasi goreng magelangan merupakan salah satu kuliner khas dari kota Magelang. Umumnya nasi goreng magelangan berbahan nasi dan mie basah dengan tambahan bumbu rempah yang dihaluskan.

Ayam Tepung Gorpi Bumbu Ketumbar

Ayam Tepung Gorpi Bumbu Ketumbar

Ayam tepung digoreng krispi dengan bumbu ketumbar sangat enak dan khas aroma ketumbar.

Cakalang Lampes Askandis

Cakalang Lampes Askandis

Resep masakan ibu Cakalang Lampes Askandis yang rasanya asam pedas . Resep Ibu ini sangat nikmat dimakan dengan nasi hangat. Lampes mempunyai nama yang berbeda didaerah tertentu, antara lain di Sumatera: ruku-ruku.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia