Ikan Pepes Bakar Palmia
Pepesan, palmia, ikan kodo.

Bahan :

1/4       kg                    Ikan kodo kecil ukuran 6-8 cm

2          buah               Tomat

PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, untuk olesan pada daun.

Beberapa lembar daun pisang untuk membungkus dan tusuk biting.

Bumbu halus :

3          siung                Bawang merah

3          siung                Bawang putih

2          buah                Cabai merah

1          buah                Cabai hijau (bila suka pedas bisa ditambahkan cabai)

3          butir                 Kemiri

21/2     sdt                   Garam

1          sdt                   Penyedap rasa

gula merah sisir secukupnya

Cara Membuat :

  1. Bersihkan ikan dari sisik dan kotorannya, kemudian cuci sampai benar bersih sambil diberi perasaan jeruk nipis.
  2. Haluskan bumbu diatas sampai halus, kemudian campurkan bumbu pada ikan. Aduk rata.
  3. Irisi tomat setelah bumbu dan ikan tercampur rata, aduk kembali sampai rata.
  4. Sebelum bungkus ikan, didihkan air dalam panci terlebih dahulu menggunakan sarangan.
  5. Ambil daun pisang dua lembar (ditumpuk), olesi daun pisang dengan PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, kemudian tata ikan dengan rap, gulung dan sematkan tusuk biting pada kedua ujungnya.
  6. Lakukan hingga selesai, kemudian masukan semua ikan pepes dalam panci, kukus kurang lebih 12 menit.
  7. Ambil tataan bakaran, pepes ikan siap dibakar dengan api kecil hingga daunnya agak menghitam kemudian angkat dan sajikan untuk lauk.

Resep dari Vita Al Fatih
Tahu Goreng Kencur

Tahu Goreng Kencur

Tahu dengan aroma kencur, di marinasi dengan bumbu yang dihaluskan. Sederhana itulah ciri khas masakan ibu tapi selalu juara. Aku sering memasaknya dirumah.

MANGKUK TELUR TUNA

MANGKUK TELUR TUNA

Kreasi resep telur dan ikan tuna bisa jadi pilihan menu bekal keluarga Anda.

Palmia
Telur Dadar Puyuh Palmia

Telur Dadar Puyuh Palmia

Saya baru sebulan menikah. Ternyata suami mempunyai selera makanan yang jauh berbeda dengan saya. Kami memang berasal dari provinsi yang berbeda dengan latar budaya kuliner yang berbeda. Tentu saja kebiasaan masakan di rumah masing masing orang tua dulu juga berbeda. Makanan kesukaan suami adalah telur. Dan masakan kesukaannya adalah telur dadar. Biasanya telur dadar di rumah orang tua ku dulu cuma telur ditambah bawang dan cabai lalu dikocok dan langsung dimasak. Ternyata telur dadar versi suami saya berbeda. Kata dia harus pakai tepung terigu. Berawal dari coba-coba akhirnya saya menemukan cara saya tersendiri untuk memasak telur dadar versi saya yang pakai tepung. Yang akhirnya saya suka suami pun juga suka.

Bihun Goreng Sosis

Bihun Goreng Sosis

Bihun goreng hampir disukai sebagian orang. Kali ini aku masak dengan bumbu minimalis tapi hasilnya lezat. Resep dari ibu yang hingga kini selalu juara di lidah keluargaku.

Beli Produk Palmia