Brownies Kukus Soban
Berkumpul bersama keluarga adalah saat yang paling ditunggu. Nah... Disaat itulah saya selalu berusaha membuat suasana semakin dekat, dengan menghidangkan camilan kesukaan kami yaitu brownies kukus. Yaa... si hitam manis ini selalu membuat suasana lebih asik dan manis tentunya. Berkat brownies kukus ini juga sekarang saya telah memiliki usaha online dibidang kuliner. Brownies ini selalu diburu para penggemarnya, dari brownies kukus ini juga saya dapat mengembangkan ide kuliner lainnya. Usaha ini saya beri nama Soban Kitchen. Yang saat ini sudah memiliki pelanggan setia tersendiri loh... Berkat usaha ini juga saya bisa menjaga keluarga di rumah sambil menghasilkan rejeki. Semoga menginspirasi ya..

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

- 200gr gula pasir

- 4 butir telur

- 200 gr terigu

- 50 gr mentega Palmia

- 1 sdt baking powder

- 100 dark Chocolat

- 50gr coklat bubuk

- 1 sdt ovalet

- 60ml minyak sayur

Toping :

- dark glazes

- almond

- dark cookies (saya pakai Oreo) hancurkan.

- Choco chips

Cara memasak :

- Ayak terigu, coklat bubuk, dan baking powder. Lalu sisihkan

- Cairkan secara bersamaan dark Chocolat, mentega Palmia, dan minyak sayur. Aduk terus agar tidak menggumpal. Ketika sudah cair matikan kompor dan sisihkan.

- Masukan telur, gula, dan ovalet. Kocok menggunakan mixer 10-15 menit. Kocok hingga berjejak.

- Setelah selesai di mixer, masukan terigu, coklat bubuk, dan baking powder yang sudah diayak. Aduk menggunakan spatula dg cara tumpang tindih.

- jika sudah rata masukan dark Chocolat, mentega Palmia, dan minyak sayur yang sudah dicairkan. Aduk rata. - siapkan kukusan hingga panas.

- siapkan loyang ukuran 22 x7x8 yang sudah diolesi menggunakan mentega, terigu dan minyak. Alasi dasar loyang dengan kertas roti.

- masukan adonan ke dalam loyang, timbang seberat 800gr. Banting loyang agar udara dalam adonan Keluar.

- masukan loyang kedalam kukusan yang sudah panas, masak dengan api sedang selama 30-40menit. Tusuk adonan dengan tusuk sate. Jika saat ditusuk tidak ada adonan yang menempel itu tandanya brownies sudah matang.

- keluarkan brownies yang sudah matang dari loyang. Diamkan hingga hangat kuku. Beri toping dark glazes. Taburi dengan almond, dark cookies, dan Choco chips. Brownies siap disantap.


Resep dari Filda erika
Egg Roll Suka-Suka

Egg Roll Suka-Suka

Hidup sehat dengan banyak mengkonsumsi sayur bukanlah sesuatu yang ribet menurutku. Ada banyak hal yang bisa dibuat. Bahkan dengan sangat mudah dan kilat. Apalagi buat ibu-ibu pekerja yang punya anak usia sekolah. . Salah satu andalanku adalah kreasi telur dan Palmia Margarine Serbaguna. Aku menyebutnya Egg Roll Suka-Suka, karena isinya emang sesuai selera. Cukup bikin telur dadar tipis, terus diisi sayuran kesukaan, selipkan daging-dagingan, dan ditambah saus favorit. Lalu digulung. Selesai. . Punya resep kilat dan anti ribet lainnya, bukibuk? Yuk di-upload di bit.ly/ikutanWonderRecipe . Berkesempatan mendapatkan medali dan emas murni total 100 gram, lho. Buruan! Periodenya cuma sampai 14 Juni 2019! . Jangan lupa follow @PalmiaID dan/atau like Fanpage Palmia untuk info lengkapnya. . #PalmiaMargarine #MakeWonders @palmiaid

Bolu Palmia

Bolu Palmia

Bolu ini sangat lembut karena aku menggunakan Palmia Margarin Serbaguna.

Martabak Manis Pisang Cokelat

Martabak Manis Pisang Cokelat

Sejak pandemi tahun lalu, aku semakin sering mengeksplorasi resep-resep camilan untuk keluarga. Salah satunya adalah camilan favorit, Martabak Manis Pisang Cokelat. Ini adalah camilan yang paling sering direquest untuk menemani suami WFH (Work From Home) atau teman teh saat hujan. Resepnya mudah juga dibuat untuk pemula.

Fudgy Brownies Panggang

Fudgy Brownies Panggang

Berawal dari hobi baking membuat aneka jenis kue untuk keluarga dirumah. Dan mencoba memberikan cake buatanku kepada keluarga & kerabat terdekat. Ternyata responnya sungguh luar biasa. Mereka suka dg rasa cake yg ku buat. Dari sinilah kisahku berjualan kue dimulai. Mulai menerima aneka pesanan cake. Ga menyangka jika hobi yang kulakukan ternyata bisa menghasilkan uang tambahan dirumah. Ini adalah resep andalanku saat berjualan kue dirumah yaitu Fudgy Brownies. #WOWPalmia #PalmiaMargarin #ShareYourJourney

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia