Sambalado Kentang Teri Daun Salam
Menu hari ini Sambalado Kentang Teri Daun Salam. Salah satu manfaat kentang adalah menjaga kesehatan pencernaan. Kandungan pati resisten di dalamnya menjadi sumber nutrisi untuk bakteri yang menguntungkan di usus. Bakteri baik mencerna pati resisten dan mengubahnya menjadi asam lemak rantai pendek butirat.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • Kentang 300 gr (potong dadu tipis)
  • Teri 50 gr
  • Palmia Margarin Serbaguna 3 sdm
  • Garam secukupnya
  • Gula merah 2 sdm
  • Daun salam 3 lembar

 

Bumbu Halus:

  • Cabe merah 150 gr
  • Tomat 1 buah
  • Bawang merah 10 siung
  • Bawang putih 5 siung

 

Cara Memasak:

  1. Goreng kentang dan teri
  2. Masukkan Palmia Margarin Serbaguna kewajan hingga cair masukkan bumbu halus dan daun salam, tumis hingga harum
  3. Masukkan gula merah dan garam masak hingga tercampur rata dan rasa pas, lalu masukkan kentang dan teri. Aduk rata.
  4. Sajikan

Resep dari Anjar Adi Rapanca
Mietel Sambal Kecap

Mietel Sambal Kecap

digulung, dikeringkan, dan dimasak dalam air mendidih. Istilah ini juga merujuk kepada mi kering yang harus dimasak kembali dengan dicelupkan dalam air.

Egg Soup Brokoli

Egg Soup Brokoli

Hujan-hujan menikmati semangkuk Egg Soup Brokoli. Menumis bumbu halus selalu pakai Palmia Margarin Serbaguna. Rasanya gurih, garam dan gula pasirnya pas banget.

Sambal Goreng Tempoyak

Sambal Goreng Tempoyak

Racikan sambal Indonesia beraneka ragam di tiap daerah. Meski demikian, sambal tetap mampu diminati dengan cita rasa yang khas dan unik. . Salah satu yang khas dan unik dari pulau Sumatera dan Kalimantan adalah sambal TEMPOYAK. Tempoyak itu sendiri adalah hasil fermentasi daging buah durian yang rasanya agak masam dan mempunyai aroma khas tersendiri.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia