Cumi Asin Pete Pedas
Cumi asin pete ini salah satu menu yang dapat membangkitkan selera makan saat berbuka puasa maupun sahur.

#PalmiaDIRP2024

Bahan-bahan

  • 250gr cumi asin
  • 4 sdm PALMIA Margarine Serbaguna
  • garam secukupnya
  • ½sdm gula
  • 2 lembar daun jeruk
  • Air secukupnya
  • 2 papan biji pete

Bumbu:

  • 10 buah cabe rawit
  • 5 buah cabe merah
  • 5 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Cuci bersih cumi asin,kemudian rebus selama 10 menit. Tiriskan. Potong-potong dan bersihkan isi perut cumi asin. Cuci kembali hingga bersih.
  2. Giling kasar bumbu menggunakan cobek.
  3. Panaskan PALMIA Margarine Serbaguna, tumis bumbu dan daun jeruk hingga wangi. Tambahkan pete, gula dan garam. Aduk hingga tercampur rata.
  4. Masukkan cumi,aduk-aduk kembali hingga bumbu tercampur rata. Koreksi rasa terlebih dahulu. Kemudian angkat dan sajikan.

Resep dari Suryadi
Oseng Kangkung Palmia

Oseng Kangkung Palmia

Oseng kangkung dengan bumbu iris sederhana. Kugunakan PALMIA Serbaguna untuk menumis hingga citarasa jadi lezat.

Oseng Buwoput Sosis Kaldu Jamur

Oseng Buwoput Sosis Kaldu Jamur

Oseng Buwoput bakso Kaldu jamur merupakan menu favorit keluarga. Bakso ikan memberikan menfaat gizi lainnya, ikan adalah sumber besar vitamin dan mineral yang dapat membantu tubuh melaksanakan fungsi metabolisme penting untuk kesehatan yang optimal

Pizza Mini Ragout Sosis

Pizza Mini Ragout Sosis

Saya Lafitri Hasna, Ibu dari 4 anak (Davi 12th, Baim 7th, Syakira 3th, Sekar 8bln), saya selalu berusaha menghidangkan menu masakan harian yang lezat, sehat dan bernutrisi untuk keluarga. Walau setiap pagi hectic, mulai menyiapkan sarapan suami, Syakira, mpasi Sekar dan bekal sekolah untuk Davi dan Baim. Tapi, saya berusaha membuatkan sendiri bekal sekolah anak. Kali ini saya membuat pizza kesukaan anak-anak. Ketika saya ambil foto dan pasang sebagai photo profile, ternyata ada yang pesan. Berawal dari passion saya memasak, bisa menjadi pemasukan keuangan untuk keluarga saya. Memakai Palmia Margarin Serbaguna, saya bisa menghidangkan aneka menu masakan yang lezat, nikmat dan bernutrisi. #MakeWonders

Cah Dumpling Bayam Wortel

Cah Dumpling Bayam Wortel

Untuk memenuhi kebutuhan serat dan vitamin saya selalu memasak sayur untuk dikonsumsi keluarga saya . Untuk kali ini saya memasak Cah Dumpling bayam wortel

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia